Share This Article
Kelahiran bayi prematur yaitu saat usia kehamilan sebelum 37 minggu. Umumnya bayi prematur memiliki berat lahir lebih rendah, dan berisiko menimbulkan kendala. Oleh sebab itu, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat melahirkan bayi prematur.
Hal-hal yang harus diperhatikan saat melahirkan bayi prematur
Ketika kamu melahirkan bayi prematur, cobalah untuk mengerti bahwa bayi akan membutuhkan waktu untuk mengejar pertumbuhan serta perkembangan. Beberapa contoh perkembangannya seperti berat badan, berjalan bahkan hingga waktu tidur.
Beberapa faktor tersebutlah yang membuat bayi harus dirawat di rumah sakit lebih lama sampai mereka mencapai tanggal jatuh tempo kehamilan.
Melansir penjelasan dari laman Baby Centre, perawatan untuk bayi prematur juga tentu disesuaikan dengan tahap kelahirannya. Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan saat melahirkan bayi prematur:
27 minggu atau lebih awal
Bayi perlu dirawat di unit perawatan intensif neonatal (NICU), yang berarti mereka akan dipindahkan ke rumah sakit lain.
Bayi harus dijaga agar tetap hangat karena berisiko tinggi mengalami hipotermia, dan membutuhkan dekstrosa untuk mencegah gula darah rendah. Mereka juga berisiko terkena tekanan darah rendah dan infeksi, dan akan membutuhkan bantuan pernapasan.
28 minggu hingga 31 minggu
Bayi kemungkinan besar akan dirawat di unit perawatan khusus bayi (SCBU) atau unit neonatal lokal (LNU).
Mereka akan lebih kuat dari bayi yang lebih kecil tetapi tetap berisiko mengalami hipotermia, gula darah rendah, dan infeksi. Mereka membutuhkan perawatan yang lebih khusus di NICU.
32 minggu hingga 33 minggu
Bayi kemungkinan mengalami masalah pernapasan, makan, dan infeksi yang memerlukan perawatan khusus. Mereka mungkin dapat tinggal bersama di bangsal perawatan transisi, atau langsung dibawa ke LNU atau SCBU.
34 minggu hingga 36 minggu
Bayi tidak membutuhkan perawatan apa pun. Mereka mungkin terlihat kecil tetapi masih dapat langsung dibawa ke bangsal pasca kelahiran bersama sang ibu.
Atau mereka mungkin dirawat bersama di bangsal perawatan transisi. Ini akan tergantung pada seberapa baik mereka makan, dan apakah mereka memiliki masalah dengan kadar gula darah, tekanan darah atau infeksi.
Jika bayi membutuhkan perawatan, kamu mungkin hanya melihatnya sekilas sebelum dibawa pergi. Ini bisa menakutkan, dan akan membutuhkan banyak dukungan untuk membantu mengatasi perpisahan pada waktu yang rentan bagi ibu dan bayi.
Setelah kondisi bayi stabil, kamu dapat melihatnya sesering mungkin. Banyak hal yang masih dapat dilakukan, seperti mengganti popok, mengelus, dan berbicara dengan si Kecil. Kamu juga bisa memeluknya dari kulit ke kulit, memijatnya dan memberi makan.
Baca juga: 5 Masalah Kulit pada Bayi Prematur, Moms Perlu Tahu!
Hal yang lain perlu diketahui ketika melahirkan bayi prematur
Bayi prematur seringkali membutuhkan perawatan khusus setelah meninggalkan NICU, terkadang di klinik bayi baru lahir yang berisiko tinggi atau program intervensi dini.
Hal tersebut tergantung pada kesehatannya, mereka mungkin memerlukan perawatan dari spesialis, seperti dokter yang menangani masalah pada otak dan sistem saraf (ahli saraf), mata (ahli mata), dan paru-paru (ahli paru).
Bayi prematur juga perlu pergi ke semua kunjungan dokter, termasuk pemeriksaan kesehatan anak, mendapatkan vaksin yang dibutuhkan semua bayi untuk tetap sehat, dan menjalani pemeriksaan pendengaran dan mata secara rutin.
Saat bayi tumbuh, dokter akan memeriksa pertumbuhan bayi seperti berbicara dan bahasa, pembelajaran, keterampilan motorik, tonus otot, kekuatan, dan refleks.
Waktu tepat bayi prematur boleh dipulangkan ke rumah
Perlu kamu ketahui bahwa bayi prematur sudah diperbolehkan pulang ke rumah ketika memenuhi beberapa kriteria berikut ini:
- Tidak memiliki kondisi kesehatan yang fatal atau serius.
- Bisa tetap merasa hangat ketika berada di boks bayi yang terbuka.
- Sudah mulai bisa untuk menyusui lewat payudara atau botol.
- Tidak mengalami periode tidak bernapas (apnea) atau detak jantung rendah.
Umumnya sebelum dipulangkan, bayi dengan kelahiran prematur membutuhkan pemeriksaan mata dan tes pendengaran untuk memeriksa masalah yang berhubungan dengan prematuritas.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!