Share This Article
Umumnya para pekerja menghabiskan waktu berjam-jam bekerja di depan komputer. Tanpa disadari itu sangat berdampak pada kesehatan tubuh, khususnya punggung, pinggul, leher, dan bahu. Di mana bisa menimbulkan rasa sakit dan nyeri kapan saja. Untuk menghindarinya tidak hanya menjaga pola hidup sehat, tapi juga harus memiliki asuransi kesehatan online dan offline.
Sederhananya, asuransi ini bisa digunakan untuk rawat jalan dan inap. Sehingga jika diperlukan cek kesehatan sewaktu-waktu, kamu tidak perlu ke rumah sakit langsung, tetapi bisa melakukan konsultasi online lebih dulu. Hal ini pun akan membuat pekerjaanmu jadi tidak terganggu.
Penelitian tentang pentingnya aktivitas fisik di kantor untuk mengurangi stres
Ternyata, melakukan berbagai aktivitas fisik di kantor dapat membantu mengurangi stres psikologis selama jam kerja. Menurut penelitian University of Arizona, seperti dilansir dari The New Indian Express, studi ini telah melakukan evaluasi pada 231 orang yang bekerja di gedung perkantoran, di mana mereka menggunakan sensor stres untuk melihat aktivitas selama tiga hari kerja.
Hasil studi pun menunjukkan bahwa pekerja kantoran yang duduknya di tempat terbuka, 32 persen lebih aktif secara fisik. Lalu, pekerja yang berada di bilik atau ruangan tertutup hanya sebesar 20 persen lebih aktif.
Berdasarkan studi tersebut dapat diketahui bahwa secara signifikan, pekerja yang lebih aktif secara fisik di kantor memiliki tingkat stres lebih rendah yaitu hanya 14 persen saja. Penelitian ini juga memfokuskan pada desain kantor yang jadi salah satu faktor penting dalam menjaga tingkat stres pekerja.
Oleh karena itulah, aktivitas fisik di kantor sangat penting dilakukan untuk menghindari penyakit-penyakit yang mungkin bisa menyerangmu kapan saja. Tak perlu latihan berat, ada juga beberapa gerakan olahraga sederhana yang bisa dilakukan selama berada di kantor yaitu seperti deskercise.
Melansir penjelasan dari Medical Dictionary, deskercise merupakan sebuah gerakan olahraga yang dapat dilakukan sambil duduk di tempat kerja. Gerakan olahraga ini memang sangat cocok bagi kamu yang harus duduk dalam waktu lama saat bekerja. Deskercise sendiri bertujuan untuk meregangkan dan mengendurkan otot-otot tubuh bagian atas, termasuk punggung, leher, lengan, jari, dan juga bahu.
Baca Juga: Burnout dan Stres Biasa dalam Pekerjaan, Apa Sih Bedanya?
Apa itu asuransi kesehatan online?
Adanya perkembangan teknologi dan informasi yang kini semakin canggih tentu banyak mengubah berbagai macam wajah industri bisnis. Salah satunya seperti produk-produk asuransi kesehatan yang sekarang bisa dibeli secara online.
Asuransi kesehatan online sendiri merupakan sebuah istilah yang merujuk pada produk proteksi di mana kamu bisa menggunakannya melalui saluran digital. Jadi, dapat melakukan cek kesehatan atau konsultasi dengan dokter secara online.
Lalu telah disebutkan secara singkat di atas, bahwa para pekerja harus memiliki asuransi kesehatan, mengingat kebanyakan dari mereka lebih banyak menghabiskan waktu selama berjam-jam duduk di depan komputer. Selain harus menjaga pola hidup sehat, sangat penting bagi kamu untuk cek kesehatan jika mengalami beberapa gejala secara tiba-tiba.
Baca juga: Bantu Hilangkan Stres, Ini 11 Gerakan Olahraga yang Bisa Kamu Lakukan saat Bekerja
Jadi, asuransi kesehatan online sangatlah penting untuk siapapun, terlebih bagi para pekerja kantoran yang harus menghabiskan waktu berjam-jam di kantor. Namun, pastikan kamu memilih asuransi rawat jalan yang bisa digunakan secara online maupun offline, ya.
Melalui asuransi kesehatan online, kamu tetap bisa melakukan pekerjaan dan konsultasi online tanpa harus ke rumah sakit atau klinik. Jadi lebih praktis dan efektif, bukan?
Segera miliki perlindungan kesehatan rawat jalan dengan premi mulai Rp100RB-an/bulan, bisa digunakan online dan offline. Yuk, daftar di sini sekarang!