Share This Article
Selain untuk bahan kue, ada juga manfaat baking soda untuk gigi, lho. Salah satunya, bahan ini bisa menjadi pemutih gigi alami.
Baking soda atau yang juga dikenal dengan sodium bikarbonat merupakan bahan yang mudah kamu temukan. Efek memutihkan yang terkandung dari bahan ini membuat beberapa pasta gigi menggunakannya sebagai bahan tambahan.
Manfaat baking soda untuk gigi
Tidak hanya memutihkan, baking soda juga bisa dipakai untuk menjadi mouthwash yang berfungsi menjaga kesehatan mulut. Berikut detailnya:
Baking soda untuk memutihkan gigi
Manfaat baking soda untuk memutihkan gigi ini sudah banyak dikenal secara luas. Kandungannya yang bersifat abrasif dapat membantu untuk menghilangkan noda di gigi.
Meskipun demikian, baking soda bukan bahan ajaib yang bisa memutihkan gigi dalam sekali pakai. Perlu beberapa waktu untuk melihat perubahannya pada gigi kamu.
Sebuah penelitian di Poltekkes Kemenkes Medan menemukan manfaat penurunan stain atau noda pada gigi perokok setelah diberikan gel citrus dengan baking soda. Sebagian besar responden merokok 1-10 batang per hari.
Dalam penelitian tersebut, peneliti mencatat jika rokok merupakan salah satu faktor utama yang mengubah warna gigi karena kandungan tarnya.
Membuat pemutih gigi dari baking soda
Untuk menggunakan baking soda sebagai pemutih gigi, kamu cukup menyiapkan baking soda dan air saja.
Setelah itu, campurkan 1 sendok teh baking soda dengan 2 sendok teh air dan gunakan campuran itu sebagai pasta gigi. Lakukan kegiatan ini selama beberapa kali dalam seminggu.
Mencegah pertumbuhan bakteri di gigi
Baking soda dapat digunakan untuk mencegah pertumbuhan bakteri di gigi, lho. Itu sebabnya beberapa orang membuat obat kumur (mouthwash) dengan baking soda.
Penggunaan mouthwash selain sikat gigi rutin berguna untuk menghilangkan kotoran lebih bersih lagi. Sebab, mouthwash dapat menjangkau sudut dan juga celah antargigi, gusi dan lidah yang tidak tergapai oleh sikat gigi biasa.
Penelitian di University of Iowa, Amerika Serikat, mencatat aktivitas antibakteri yang terkandung di dalam baking soda. Menjadikan bahan makanan ini sebagai komponen yang tepat untuk kesehatan mulut.
Selain itu, baking soda juga bisa meningkatkan derajat keasaman (pH) dari air liur. Hal ini sangat penting untuk mencegah pertumbuhan bakteri, lho.
Membuat mouthwash dari baking soda
Cara membuat mouthwash yang menggunakan baking soda sangat sederhana. Kamu cukup campurkan setengah sendok teh baking soda ke dalam gelas air hangat, setelah itu berkumurlah seperti biasa.
Kelemahan baking soda untuk gigi
Di balik berbagai manfaatnya, penggunaan baking soda untuk gigi juga memiliki beberapa kelemahan. Di antaranya adalah:
Memberikan sensasi yang tidak enak pada mulut
The Journal of the American Dental Association mencatat sebuah penelitian yang membedakan dampak sikat gigi menggunakan baking soda dan garam dengan pasta gigi yang mengandung perasa. Studi tersebut menggunakan noda di gigi sebagai indikator kehigienisan mulut.
Hasilnya, meskipun baking soda bisa menjadi pemutih mulut, tapi karena sensasinya yang tidak enak saat digunakan, efektivitasnya kalah oleh pasta gigi yang mengandung perasa.
Itu sebabnya, produk pasta gigi yang mengandung baking soda untuk memutihkan kerap menambahkan perasa untuk menghilangkan sensasi baking soda di dalamnya.
Merusak gigi
Kemampuan baking soda sebagai pemutih gigi berasal dari sifatnya yang abrasif. Ternyata, hal ini berbahaya bagi gigi karena bisa merusak lapisan gigi itu sendiri dengan efek putih yang tidak seberapa.
Inna Chern, DDS, seorang dokter gigi dari New York berkata dalam laman Well + Good jika penggunaan baking soda juga dapat mengubah jaringan mukosa di mulut.
Demikianlah penjelasan manfaat dan dampak baking soda bagi gigi. Jika kamu ingin memakainya untuk gigi, sadari juga risikonya, ya!
Jaga kesehatan kamu dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!