Share This Article
Langsung merokok setelah cabut gigi adalah tindakan yang tidak disarankan. Jika kamu baru saja menjalani prosedur ini, maka akan ada semacam lubang bekas luka yang membutuhkan beberapa hari agar bisa sembuh sepenuhnya.
Ditambah lagi, kebiasaan merokok sendiri memang memiliki efek buruk pada kesehatan gigi dan mulut secara umum.
Jadi jika kamu adalah seorang perokok, baca terus artikel ini untuk tahu efek apa saja yang bisa terjadi jika kamu langsung merokok setelah cabut gigi.
Baca juga: Bayi Diare Saat Tumbuh Gigi, Apakah Normal?
Proses mencabut gigi
Pencabutan gigi mungkin dilakukan sebagai upaya kesehatan akibat hasil dari kecelakaan, gigi yang sakit atau gigi bungsu yang mengalami impaksi.
Pada prosesnya, dokter gigi biasanya memberikan bius lokal untuk mematikan rasa di area sekitar mulut saat gigi dicabut. Tindakan ini akan meninggalkan lubang di jaringan lunak yang mengeluarkan darah.
Kain kasa dan tekanan seiring waktu akan menghentikan pendarahan. Pada kasus tertentu, jahitan juga dapat digunakan untuk menutup lubang ini.
Efek negatif merokok setelah cabut gigi
Secara umum panasnya asap dan bahan kimia yang terkandung di dalam rokok sangat berbahaya bagi gigi, gusi, dan jaringan lunak di sekitarnya.
Selain menodai gigi, merokok juga meningkatkan kemungkinan terkena penyakit mulut. Sedangkan dampak jika kamu langsung merokok setelah cabut gigi antara lain adalah:
1. Terjadi pembekuan darah
Proses pencabutan gigi akan menghasilkan lubang di jaringan lunak bekas gigi dicabut. Jika kamu merokok setelah ditindak, besar kemungkinan kamu akan mengalami pembekuan darah.
Ini berlaku untuk merokok apa saja, tidak hanya rokok, tapi juga cerutu dan sejenisnya. Itu karena bahan kimia dalam produk tembakau dapat mencegah penyembuhan dan menyebabkan pembekuan darah.
2. Mengalami dry socket
Saat mencabut gigi, tubuh akan membentuk pembekuan darah di atas lokasi pencabutan gigi. Tujuannya untuk melindungi dan menyembuhkan ujung tulang dan saraf yang mendasarinya. Gumpalan ini harus tetap di tempatnya sampai gusi sembuh dan mulut kembali normal.
Terkadang gumpalan ini bisa lepas. Jika itu terjadi, kamu akan mengalami komplikasi nyeri yang disebut dry socket, atau osteitis alveolar. Orang yang merokok dan menggunakan tembakau memiliki risiko yang jauh lebih tinggi untuk mengembangkan dry socket setelah pencabutan gigi.
Satu studi menemukan bahwa kondisi medis tersebut terjadi pada 12 persen dari orang-orang yang merokok setelah pencabutan gigi. Sebagai perbandingan, hanya 4 persen dari mereka yang tidak merokok yang mengalaminya.
Dry socket rasanya tidak nyaman dan memperlambat penyembuhan. Jadi penting untuk menghindari hal-hal yang bisa memicunya terjadi.
Baca juga: Jangan Sepelekan Tumbuh Kembang Rahang dan Gigi si Kecil, Berikut Penjelasannya!
3. Infeksi
Efek negatif yang lebih lama adalah merokok setelah mencabut gigi adalah dapat menyebabkan infeksi dan memperlama proses penyembuhan.
Dilansir dari Winston-Salamdentist, American Dental Association telah membuktikan bahwa produk tembakau berbahaya bagi lokasi pencabutan gigi.
Jadi apa yang harus kamu lakukan?
Ikuti instruksi dokter tentang perawatan mulut yang tepat setelah operasi untuk meningkatkan pemulihan.
Kebanyakan orang merasa jauh lebih baik tiga hari setelah operasi dan sembuh total dalam seminggu. Tips perawatan untuk pencabutan gigi antara lain meliputi:
- Jaga kebersihan mulut dengan berkumur air asin beberapa kali sehari.
- Sikat gigi dengan sangat lembut.
- Minum banyak cairan.
- Hindari makanan, minuman, dan aktivitas yang mengancam pembekuan darah.
- Beristirahatlah dari pekerjaan berat selama mungkin.
- Obati pembengkakan eksternal dengan menempelkan kantong es ke pipi.
Apa yang harus dilakukan jika kamu mengalami dry socket?
Jika kamu curiga mengalami dry socket atau mengalami nyeri hebat setelah operasi mulut, segera hubungi dokter gigi.
Kondisi ini bisa diobati. Dokter mungkin membilasnya, mengoleskan obat, dan meresepkan obat penghilang rasa sakit. Setelah menemui dokter, maka kamu berpotensi akan segera merasa lebih baik dan terus membaik selama beberapa hari ke depan.
Kamu dapat melanjutkan aktivitas normal setelah mulut dan dry socket benar-benar sembuh. Waktu penyembuhan sangat bervariasi tetapi kebanyakan orang merasa pulih setelah satu minggu.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.