Share This Article
Memiliki hewan peliharaan seperti anjing dan kucing banyak dilakukan oleh mereka para pencinta hewan. Di balik kegemasan dari makhluk berbulu itu, ternyata banyak manfaat hewan peliharaan bagi manusia, baik untuk kesehatan fisik maupun emosional lho!
Baca Juga: Sedikit Repot, Tapi Segudang Manfaat Sehat dengan Memelihara Hewan di Rumah
Berbagai manfaat hewan peliharaan bagi manusia
Ikatan antara manusia dan hewan peliharaan ternyata dapat membawa kebahagiaan bagi pemiliknya lho! Beberapa manfaat hewan peliharaan bagi manusia meliputi:
Manfaat kesehatan
Adapun manfaat dalam memelihara hewan untuk kesehatan, meliputi:
Dapat terhindar dari penyakit jantung
Manfaat hewan peliharaan bagi manusia yang pertama, misalnya dengan memelihara kucing ternyata bisa menurunkan risiko kematian akibat penyakit jantung lho!
Pasalnya, kucing bisa membantu pemiliknya merasa rileks bahkan saat dalam keadaan stres.
Dapat meringankan rasa sakit
Manfaat memiliki anjing ternyata juga bisa menghindari kamu dari rasa nyeri. Menghabiskan waktu hingga 15 menit bersama anjing peliharaan ketika lelah beraktifitas atau bahkan setelah operasi bisa mengurangi rasa nyeri tanpa harus mengonsumsi obat-obatan.
Mengurangi kemungkinan alergi pada anak
Manfaat hewan peliharaan bagi manusia yang lainnya seperti mencegah alergi. Jika kamu memiliki hewan peliharaan, cenderung tidak akan menyebabkan alergi pada anak di kemudian hari.
Terapi ini hanya berfungsi pada anak di bawah 18 tahun. Sedangkan, pada orang dewasa cara ini tidak lagi berfungsi.
Dapat membantu mendeteksi kanker
Salah satu manfaat hewan peliharaan bagi manusia yang luar biasa yakni kemampuannya untuk membantu mendeteksi kanker.
Anjing dipercaya dapat secara akurat mengendus kanker tahap awal dengan tingkat akurasi yang sangat tinggi. Beberapa kanker yang bisa dideteksi meliputi, kanker usus, kanker kandung kemih, kanker kulit, kanker paru-paru, dan kanker ovarium.
Manfaat hewan peliharaan bagi manusia secara emosional
Adapun manfaat memelihara hewan bagi manusia secara emosional meliputi:
Tidak merasa kesepian
Merasa kesepian bisa menyebabkan berbagai penyakit, seperti alzheimer, penyakit jantung, dan banyak lagi. Namun, hal tersebut tidak lagi menjadi hal yang mengkhawatirkan jika kamu memelihara hewan peliharaan.
Dengan memelihara hewan di rumah, kamu memiliki kemungkinan sangat kecil untuk terkena risiko penyakit tersebut.
Terutama bagi lansia dan mereka yang tinggal seorang diri. Agar tidak merasa kesepian, maka memelihara hewan adalah solusinya.
Mengurangi stres
Memiliki hewan peliharaan seperti anjing, dapat memberikan peningkatan kadar hormon bahagia oksitosin pada tubuh.
Bahkan, hewan peliharaan bisa menghilangkan stres dibandingkan dengan pasangan, keluarga, atau teman dekat sekalipun.
Meningkatkan mood
Ketika kamu memiliki hewan peliharaan, saat itu juga sang pemilik biasanya akan sangat dihormati. Seperti ketika pulang ke rumah, hewan peliharaan seperti anjing atau kucing sekalipun biasanya akan menyambutnya.
Hal tersebut, dapat membuat pemilih merasa dihargai. Dan itu juga yang mungkin menjadi alasan mengapa hewan peliharaan dapat meningkatkan mood pemiliknya.
Baca Juga: Tak Cuma Mulut Berbusa, Ini Ciri-ciri Lain Anjing Terinfeksi Rabies
Tetap sehat di sekitar hewan peliharaan
Meskipun hewan peliharaan dapat memberikan banyak manfaat. Akan tetapi, jangan lupa untuk tetap menjaga kebersihan diri setelah berinteraksi dengan hewan.
Mencuci tangan adalah hal yang penting dilakukan, untuk membantu mengurangi risiko terkena kuman pada hewan peliharaan dan akan menyebabkan kamu menjadi sakit.
Maka, cucilah tangan kamu ketika:
- Setelah menyentuh atau bermain dengan hewan peliharaan
- Setelah memberi makan kepada peliharaan kamu baik menggunakan tangan ataupun tidak
- Setelah membersihkan atau hanya sekedar menyentuk kandang, mainan, dan tempat makan juga minum hewan peliharaan
- Sebelum makan dan minum setelah berinteraksi dengan hewan peliharaan
- Sebelum menyiapkan makanan dan minuman setelah berinteraksi dengan peliharaan kamu
- Setelah melepas pakaian atau sepatu, karena dikhawatirkan kuman dari hewan menempel pada benda tersebut.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.