Share This Article
Manfaat tidur siang sudah terbukti penting untuk kesehatan fisik dan mental. Perlu diketahui, tidur siang tidak hanya bagus untuk bayi namun juga orang dewasa karena berbagai manfaat dibaliknya.
Untuk mendapatkan manfaat yang diinginkan, waktu tidur siang harus diatur dengan tepat. Nah, agar mendapatkan manfaat tidur siang secara lebih maksimal yuk simak penjelasan di bawah ini.
Baca juga: Perlukah Lansia Mengonsumsi Susu? Berapa Takaran Maksimal?
Apa saja manfaat tidur siang?
Dilansir dari Medical News Today, tidur siang dapat berfungsi sebagai tombol reset bagi sebagian orang. Karena memungkinkan beberapa orang untuk bangun dengan perasaan segar.
Manfaat tidur siang bisa didadpatkan jika kamu minimal tidur selama 20 menit. Namun, perlu diingat jika waktu sebenarnya yang dibutuhkan seseorang untuk tidur siang mungkin berbeda-beda tergantung usia.
Orang yang tidur siang diketahui bisa meningkatkan kewaspadaan, kinerja kerja, dan kemampuan belajar. Nah, beberapa manfaat tidur siang lainnya yang bisa kamu peroleh antara lain sebagai berikut:
1. Bagus untuk kesehatan jantung
Tidur siang yang cukup bagi orang dewasa bisa membantu kesehatan jantung. Sebuah penelitian menemukan bahwa orang yang tidur siang selama 45 hingga 60 menit dapat mengalami penurunan tekanan darah setelah mengalami tekanan mental.
Jadi, dapat dikatakan bahwa tidur siang dapat membantu tubuh kamu untuk pulih dengan cepat dari situasi yang penuh tekanan. Pastikan jangan berlebihan karena kemungkinan malah memperburuk keadaan.
2. Mampu meringankan stres
Jika kamu berada di bawah banyak tekanan, tidur siang dapat membantu melepaskan stres dan meningkatkan kekebalan tubuh. Para ahli menyatakan bahwa orang dewasa yang tidur siang selama 30 menit bisa meringankan stres.
3. Bisa memperbaiki mood
Ketika kamu merasa sedih, cobalah untuk tidur siang karena bisa membantu menaikkan mood. Tidur siang atau bahkan hanya beristirahat selama satu jam tanpa tertidur dapat mencerahkan pandangan.
Para ahli mengatakan jika relaksasi yang berasal dari berbaring atau istirahat merupakan cara tepat untuk mendorong suasana hati. Karena itu, usahakan untuk tidur siang meski hanya beberapa saat saja.
4. Meningkatkan daya ingat
Penelitian menunjukkan bahwa tidur siang memiliki peran yang cukup penting dalam menyimpan ingatan. Manfaat tidur siang bagi orang dewasa adalah dapat membantu mengingat hal-hal yang dipelajari di awal hari hingga malam.
Tak hanya itu, tidur siang juga berfungsi agar kamu tidak melupakan hal-hal seperti keterampilan motorik, persepsi indera, dan ingatan verbal. Pastikan untuk mendapatkan cukup waktu istirahat, terutama di siang hari untuk meningkatkan daya ingat.
5. Otak menjadi lebih kreatif
Tidur REM yang biasanya dimulai 70 hingga 90 menit setelah tertidur dapat mengaktifkan bagian otak terkait dengan perumpamaan dan mimpi.
Untuk itu, manfaat tidur siang dapat membantu kamu dalam menggabungkan ide dengan cara baru agar mendapatkan jawaban yang lebih kreatif.
Bagaimana cara mengatur waktu untuk tidur siang?
Para ahli cenderung setuju bahwa antara 20 hingga 30 menit sudah cukup untuk menuai manfaat tanpa membuat kamu merasa pusing saat bangun.
Pastikan untuk tidak lupa menyetel alarm agar tidak melampaui batas waktu yang telah ditentukan. Nah, beberapa tips untuk mendapatkan tidur siang yang nyaman yakni:
1. Ciptakan zona tidur siang yang sempurna
Kamar yang gelap, sejuk, dan tenang sangat ideal digunakan sebagai zona untuk tidur siang. Jika kamu tidak dapat mengontrol cahaya, suhu, atau kebisingan, maka disarankan untuk memakai masker tidur dan mematikan telepon beberapa menit agar waktu tidur tidak terganggu.
2. Atur waktu dengan baik
Waktu paling tepat untuk tidur siang adalah antara jam 1 siang hingga 3 sore. Pada jam ini, suhu tubuh akan turun dan terjadi peningkatan kadar hormon melatonin. Kombinasi ini akan membuat tubuh merasa mengantuk sehingga mendorong kamu untuk segera tidur siang.
3. Jadikan tidur siang sebagai rutinitas
Jika kamu bekerja sebagai seorang pekerja shift, maka jadikan tidur siang sebagai salah satu rutinitas. Manfaatkan waktu henti untuk bekerja untuk tidur siang secara maksimal agar tubuh menjadi lebih bugar dan bersemangat saat bangun.
Baca juga: Memberi Susu Kolostrum Sebelum ASI, Ini Dia Manfaat Luar Biasa yang Diperoleh Bayi
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!