Share This Article
Ada beberapa situasi yang menyebabkan kita menjadi cemas, misalnya saja terkait dengan pekerjaan. Untuk mengurangi kecemasan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, termasuk salah satunya teknik napas dalam. Nah, salah satu teknik pernapasan yang juga bisa dilakukan untuk menghilangkan kecemasan adalah Buteyko breathing.
Buteyko breathing dikatakan memiliki berbagai manfaat termasuk peningkatan kontrol napas, yang mana dapat membantu mencegah sesak napas dan meningkatkan pola pernapasan baik.
Metode ini dapat digunakan untuk memperbaiki berbagai kondisi, seperti asma, kecemasan, hingga masalah tidur.
Baca juga: 5 Penyebab Perut Keroncongan Selain Lapar, Kamu Wajib Tahu!
Mengenal Buteyko breathing
Buteyko breathing adalah teknik atau metode pernapasan yang diciptakan oleh seorang dokter Ukraina, Konstantin Buteyko. Ia menciptakan metode tersebut pada tahun 1950-an.
Pada dasarnya, teknik ini adalah strategi untuk melatih pernapasan disfungsional karena diyakini banyak gangguan tertentu disebabkan oleh pola pernapasan yang tidak normal.
Metode pernapasan terapeutik ini menggunakan latihan retensi napas, yang dimaksudkan untuk mengontrol kecepatan dan volume napas. Hal ini dapat membantu pernapasan menjadi lebih stabil, tenang, dan efektif.
Manfaat Butekyo breathing
Seperti yang sudah diketahui bahwa ada berbagai manfaat dari Buteyko breathing. Hal ini tidak terlepas dengan kemampuan metode tersebut untuk meningkatkan kesadaran bernapas, mendorong pernapasan melalui hidung, hingga membatasi pernapasan berlebih.
Dengan melakukan teknik tersebut, kamu dapat belajar bernapas dengan benar dan efisien, yang mana pada gilirannya dapat membantu memperbaiki kondisi tertentu.
Nah, berikut ini adalah penjelasan selengkapnya mengenai manfaat dari Buteyko breathing:
1. Mengatur ritme pernapasan
Teknik berikut merupakan teknik yang ideal bagi seseorang dengan kondisi napas secara berlebihan atau hiperventilasi. Umumnya, hiperventilasi terjadi pada seseorang dengan kondisi tertentu, seperti asma ataupun kecemasan.
Di sisi lain, Buteyko breathing juga dapat membantu seseorang yang kesulitan untuk bernapas ketika melakukan aktivitas berat. Sebagai tambahan, Buteyko breathing juga dapat mengurangi tingkat stres dan meningkatkan kinerja atletik.
Manfaat lainnya dari teknik ini adalah meningkatkan kualitas tidur hingga mengurangi sleep apnea.
2. Membantu mengelola asma
Buteyko breathing seringkali digunakan untuk mengelola asma. Sebab, teknik ini dapat mencegah hiperventilasi. Perlu kamu ketahui bahwa hiperventilasi dapat menyebabkan hipokapnia, yang mana menyebabkan kadar karbon dioksida rendah.
Penelitian terdahulu menunjukkan efektivitasnya dalam meredakan gejala asma. Bahkan penelitian pada tahun 2008 menemukan bahwa latihan ini mampu mengendalikan gejala asma.
3. Mengurangi kecemasan
Perlu kamu ketahui bahwa teknik ini dapat membantumu untuk menstabilkan pola pernapasan. Selain itu, Buteyko breathing juga dapat membantu menyeimbangkan kadar karbon dioksida dan mengurangi kecemasan.
4. Meringankan eustachian tube dysfunction (ETD)
Dikutip dari laman Healthline, sebuah studi pada tahun 2019 menemukan bahwa Buteyko breathing efektif dalam menangani seseorang dengan ETD. Kondisi ini dapat menyebabkan gejala tertentu akibat masalah tekanan pada telinga bagian tengah.
Baca juga: Benarkah Terapi Air Kencing Bermanfaat bagi Tubuh? Ini Penjelasannya
Bagaimana cara melakukan Buteyko breathing?
Untuk melakukan teknik ini secara efektif, kamu diharuskan berada di ruangan yang tenang. Usahakan suhu ruangan tidak terlalu dingin ataupun panas. Biasanya, teknik ini dilakukan dalam posisi duduk.
Dilansir dari laman Very Well Health, Teknik ini paling baik dilakukan sebelum makan atau pilihan lainnya adalah dua jam setelah makan. Nah, berikut ini adalah beberapa persiapan dan langkah-langkah melakukan Buteyko breathing.
Persiapan:
- Duduk di lantai atau di kursi
- Pertahankan postur tubuh yang tegak
- Rilekskan otot-otot pernapasan
- Bernapas secara normal selama beberapa menit
The control pause:
- Setelah mengembuskan napas dengan rileks, tahan napas
- Gunakan jari telunjuk dan ibu jari untuk menutup hidung
- Pertahankan napas sampai kamu merasakan dorongan untuk bernapas, ini termasuk gerakan diafragma yang tidak disengaja. Kemudian, tarik napas
- Bernapas secara normal setidaknya selama 10 detik
- Ulangi beberapa kali
The maximum pause:
- Setelah mengembuskan napas dengan rileks, tahan napas
- Gunakan jari telunjuk dan ibu jari untuk menutup hidung
- Pertahankan napas selama mungkin, dalam the maximum pause biasanya dua kali lebih lama jika dibandingkan dengan the control pause
- Setelah kamu merasa tidak nyaman, tarik napas
- Bernapas secara normal setidaknya selama 10 detik
- Ulangi beberapa kali
Hal yang perlu diperhatikan saat kali pertama mencoba
Apabila kamu baru kali pertama mencoba Buteyko breathing, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan, di antaranya:
- Ketika berlatih teknik ini, selalu bernapas melalui hidung
- Jika sewaktu-waktu kamu mengalami kecemasan, sesak napas, atau ketidaknyamanan yang hebat, hentikan latihan. Kemudian, bernapaslah dengan normal
Nah, itulah beberapa informasi mengenai Buteyko breathing. Meskipun teknik ini memiliki banyak manfaat, namun teknik ini tidak cocok untuk sebagian orang dengan kondisi tertentu, misalnya saja kondisi medis yang berlangsung serius.
Dan yang perlu di perhatikan, pernapasan buteyko adalah terapi pelengkap dan harus digunakan bersama dengan perawatan yang lain. Jika kamu menderita asma atau kecemasan, kamu juga dapat melakukan atau mendapatkan perawatan klinis untuk mengatasi kecemasanmu ya.
Maka dari itu, disarankan untuk selalu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum kamu memutuskan untuk melakukan Buteyko breathing.
Konsultasikan masalah kesehatan kamu dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!