Share This Article
Seberapa penting Dokter Online saat perjalanan mudik?. Setelah kurang lebih pembatasan mudik yang dilakukan oleh pemerintah untuk menurunkan tingkat penularan COVID-19 di Indonesia, tahun ini pemerintah akhirnya memperbolehkan masyarakat untuk mudik.
Tradisi mudik biasanya dilakukan menjelang hari raya Idul Fitri, khususnya yang merantau bekerja ke ibukota. Berkumpul bersama keluarga tentu menyenangkan saat Anda dalam kondisi sehat.
Padatnya jalan yang membludak pada tahun ini ditambah suhu udara yang panas dan terkadang hujan, membuat kondisi kesehatan bisa menurun. Ketika mudik, banyak yang hal yang tidak bisa diprediksi. Contohnya macet berkepanjangan dan kurangnya persiapan dapat membuat Anda dehidrasi.
Nah, saat ada keadaan gawat darurat di tengah kemacetan pulang mudik, terkadang Anda bingung mau bertanya pada siapa? Jangan khawatir! Anda bisa konsultasi dokter yang siap melayani Anda selama 24 jam di Good Doctor! Selain mudah, semua dokter umum maupun spesialis yang ada di Good Doctor sudah terpercaya. Walaupun terkadang Anda masih merasa kurang afdol bila berkonsultasi dokter online, untuk menjawab kekhawatiran Anda, yuk simak pembahasan lebih lanjut berikut ini.
Inovasi Teknologi di Bidang Kesehatan
Dikutip dari Journal of Medical Internet Research, teknologi konsultasi dokter online ini memberikan kenyamanan bagi pasien, terutama yang memiliki keluhan kondisi kesehatan yang ‘agak’ sensitif. Dengan menggunakan fitur konsultasi dokter online, maka mereka merasa nyaman bertanya tanpa terekspos wajahnya. Selain itu, orang yang menggunakan fitur konsultasi dokter online biasanya mencari pendapat lain dari dokter pertama.
Kemudahan dalam mendapatkan akses informasi kesehatan serta konsultasi dokter online terus berkembang hingga kini. Tak jarang, aplikasi layanan konsultasi dokter online menyediakan layanan konsultasi 24/7. Tak hanya itu, kini aplikasi tersebut bisa membeli obat secara online bahkan mencarikan rujukan rumah sakit terdekat.
Baca juga: Tips Tubuh Tetap Sejuk saat Cuaca Panas Melanda
Cukupkah Hanya Melalui Konsultasi Dokter Online?
Di saat Anda mengalami keluhan kesehatan di tengah macetnya arus mudik dan arus balik dari mudik, konsultasi dokter online cukup membantu dalam menangani masalah kesehatan Anda. Dalam kondisi kesehatan yang kurang baik serta kurangnya pemahaman area sekitar, konsultasi dokter secara daring memang sangat membantu banyak pihak.
Ada beberapa keuntungan bila melakukan konsultasi dokter online yaitu:
- Memudahkan akses bagi orang yang sulit pergi ke pusat kesehatan setempat
- Memudahkan bagi Anda yang terjebak macet sehingga tak perlu buru-buru ke rumah sakit untuk menemui dokter.
- Waktu tunggu pasien berkurang sebab biasanya ada banyak pilihan dokter yang siap menjawab keluhan kesehatan.
- Beragam pilihan dokter dan harga yang lebih terjangkau.
Walau dinilai memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dimanapun dan kapanpun, melakukan konsultasi dokter online juga terkadang kurang maksimal. Sebab, informasi yang Anda sampaikan dan foto sebagai bahan pertimbangan diagnosa dan perawatan dokter, terkadang kurang akurat. Hal ini dapat menyebabkan penanganan yang diberikan mungkin tidak semaksimal bila berkonsultasi secara langsung.
Untuk keluhan yang sifatnya ringan seperti demam atau sakit kepala, konsultasi dokter online sangatlah membantu apalagi di tengah kemacetan arus mudik. Untuk itu, disarankan agar tetap melakukan konsultasi tatap muka dengan dokter umum ataupun spesialis ketika Anda sudah tiba di tempat tujuan. Hal ini untuk mengetahui apakah diagnosis yang diberikan sudah sesuai atau belum. Selain itu, hal ini diperlukan agar kesehatan Anda cepat pulih dengan pemeriksaan yang lebih rinci dan mendalam.
Sudah punya asuransi kesehatan dari perusahaan tempatmu bekerja? Ayo, manfaatkan layanannya dengan menghubungkan benefit asuransi milikmu ke aplikasi Good Doctor! Klik link ini ya.
Ingin memperluas cakupan benefit kesehatan karyawan Anda dalam upaya meningkatkan kepuasan, produktivitas, dan retensi karyawan yang lebih baik? Kini Good Doctor hadir dengan fasilitas telemedicine dan linking asuransi yang memadai untuk membantu perusahaan Anda. Konsultasikan kebutuhan perusahaan Anda bersama tim expert kami di Employee Healthcare