Share This Article
Ketika penumpukan sel-sel kulit mati terjadi pada kulit, maka kamu perlu mengetahui bagaimana cara mengangkat sel kulit mati demi menjaga kulit tetap sehat.
Terdapat dua cara untuk mengangkat sel kulit mati yakni dengan peralatan khusus atau menggunakan bahan kimia. Nah, berikut adalah penjelasan selengkapnya!
Mengapa harus mengangkat sel kulit mati?
Ada waktu di mana kulit mati tidak terkelupas dengan baik dan menumpuk di permukaan kulit terluar. Jika dibiarkan kondisi ini akan menyebabkan masalah pada kulit, khususnya kulit wajah.
Sel kulit mati yang menumpuk akan menyebabkan pori-pori tersumbat dan bercak kering pada kulit sehingga diperlukan cara mengangkat sel kulit mati atau yang dikenal dengan istilah eksfoliasi.
Eksfoliasi ini bisa berupa eksfoliasi mekanik atau kimiawi. Pemilihan eksfoliasi dapat dipilih sesuai dengan jenis kulit seseorang. Berikut pembagiannya.
Lima jenis kulit
Sebelum memilih cara mengangkat sel kulit mati, kamu harus tahu terlebih dahulu jenis kulitmu. Berikut pembagian lima jenis kulit secara umum.
- Kering: Kulit kering cenderung bersisik, karena kurangnya kelembapan. Tekstur kurang elastis, sehingga lebih mudah pecah-pecah.
- Berminyak: Jenis kulit ini memiliki banyak minyak alami di permukaannya. Minyak ini dihasilkan oleh kelenjar yang berada di bawah pori-pori kulit.
- Kombinasi: Jenis perpaduan kulit kering dan berminyak. Beberapa bagian seperti di area hidung, dahi dan dagu terlihat berminyak. Tetapi bagian lain terlihat kering, seperti di pipi dan rahang.
- Kulit sensitif: Jenis kulit ini mudah teriritasi oleh wewangian, bahan kimia atau bahan sintetis lainnya.
- Normal: Jenis kulit dengan tingkat kelembapan normal, bertekstur kenyal, tidak terlalu berminyak dan tidak terlalu kering.
Cara mengangkat sel kulit mati
Berikut cara yang cocok untuk mengangkat sel kulit mati sesuai dengan jenis-jenis kulit yang sudah disebutkan di atas.
Eksfoliasi mekanik
Melakukan eksfoliasi mekanik berarti kamu menggunakan alat atau bahan yang bisa membantu proses pengelupasan sel kulit mati. Cara ini cocok digunakan untuk jenis kulit normal hingga berminyak. Sebaiknya orang dengan kulit sensitif atau kering menghindari cara eksfoliasi mekanik.
Beberapa cara eksfoliasi kulit mekanik yang bisa dilakukan antara lain:
- Menggunakan bubuk pengelupas kulit: Caranya campurkan bubuk dengan sedikit air hingga membentuk pasta yang bisa dioleskan ke kulit wajah. Untuk hasil yang lebih kuat, buat pasta lebih kental dan gosok lembut pasta pada permukaan kulit untuk mengangkat sel kulit mati.
- Menyikat kulit: Menyikatnya tentu saja menggunakan bulu lembut yang dibuat khusus untuk membersihkan sel kulit mati. Kamu bisa menggunakan sikat ini selama 30 detik dalam kondisi kulit yang lembap. Hindari melakukannya di area kulit yang mengalami luka atau teriritasi.
- Menggunakan waslap: Ini paling ampuh untuk orang berkulit normal. Hanya dengan mencuci muka dan mengelapnya dengan waslap dan gerakan melingkar, sudah dapat mengangkat sel kulit wajah yang mati.
Eksfoliasi kimiawi
Kamu bisa menggunakan skincare yang banyak dijual untuk membantu proses pengelupasan sel kulit mati kimiawi. Berikut bahan-bahan kimia yang ampuh mengangkat sel kulit mati.
- Asam alfa hidroksi: Dalam bahasa Inggris bahan ini disebut alpha hydroxy acids (AHA), yang membantu proses pengelupasan sel kulit mati di permukaan kulit. Paling cocok untuk orang dengan kulit kering hingga normal.
- Asam hidroksi beta: Dalam bahasa Inggris disebut beta hydroxy acids (BHA), bahan kimia ini juga dikenal ampuh mengangkat sel kulit mati. Bahan ini cocok digunakan untuk orang yang memiliki kulit berminyak, atau orang dengan bekas jerawat.
- Enzim: Penggunaan enzim tidak meningkatkan pergantian sel, artinya pengelupasan tidak mengekspos bagian kulit baru sepenuhnya dan ini bisa dijadikan pilihan untuk orang-orang yang memiliki kulit sensitif.
Itu tadi berbagai cara menghilangkan sel kulit mati sesuai jenis kulit yang bisa kamu coba di rumah.
Temukan cara membersihkan sel kulit mati yang cocok untuk kulitmu. Karena menghilangkan tumpukan sel kulit mati akan membuat kulit terlihat lebih sehat, terasa halus dan lembut.
Pastikan juga melakukan perawatan kulit dengan menggunakan pelembap dan tabir surya, untuk menjaganya dari paparan sinar matahari yang bisa memberikan efek negatif untuk kulit.Â
Punya pertanyaan lain? Silakan chat dokter kami melalui Aplikasi Good Doctor. Mitra dokter kami siap membantu dengan akses layanan 24/7. Jangan ragu untuk berkonsultasi, ya!