Share This Article
Cara menghilangkan kantung mata yang membandel sudah banyak bermunculan. Kantung atau bengkak di bawah mata umumnya akan muncul seiring bertambahnya usia. Dengan penuaan, jaringan di sekitar mata termasuk beberapa otot yang mendukung kelopak mata melemah.
Lemak yang membantu menyangga mata atau cairan dapat bergerak ke kelopak mata bawah sehingga menyebabkan kantung mata bengkak. Seringkali kulit di sekitar mata juga jadi menghitam. Karenanya kantung mata bengkak juga sering disebut dengan istilah mata panda.
Kantung mata bengkak biasanya disebabkan oleh masalah kosmetik dan jarang ditandai sebagai kondisi medis yang serius. Namun, jika pembengkakan di bawah mata yang mengganggu, maka tindak operasi bisa menjadi pilihan terbaik.
Baca juga: Tidak Perlu Mahal, Begini Cara Membuat Masker Alami Sesuai Jenis Kulit
Gejala dan penyebab kantung mata bengkak
Sebelum mengetahui cara menghilangkan kantung mata, gejala serta penyebabnya perlu diketahui terlebih dahulu. Gejala yang akan dirasakan jika memiliki kantung mata yakni bengkak ringan, kulit kendur atau longgar serta muncul lingkaran hitam.
Kondisi ini umumnya tidak berbahaya sehingga jarang membutuhkan perawatan medis. Namun, kamu harus segera menemui dokter jika pembengkakannya parah dan menyebabkan rasa nyeri, gatal, hingga kemerahan.
Dokter harus mengetahui penyebab utama kantung mata sebelum menyingkirkannya. Penyebab kantung mata yang perlu diketahui, seperti penyakit tiroid, infeksi, ataupun alergi.
Beberapa penyebab munculnya kantung pada mata adalah kurang tidur, kebiasaan merokok dan faktor keturunan.
Cara menghilangkan kantung mata hitam secara alami
Kantung mata bisa disembunyikan dengan menggunakan riasan atau make-up. Namun, hanya menawarkan solusi jangka pendek. Selain itu, terlalu sering menggunakan riasan wajah juga bisa menyebabkan masalah pada kulit lainnya.
Nah, untuk menghilangkan mata panda alias kantung mata membandel kamu bisa menggunakan cara alami yang lebih aman dan bersifat jangka panjang. Untuk lebih jelasnya, berikut cara alami untuk menghilangkan mata panda yang bisa kamu ikuti di rumah.
1. Gunakan masker kantung teh
Jika kamu sudah selesai mengonsumsi teh, jangan buang dulu kantung tehnya. Karena bisa digunakan sebagai obat alami mengatasi kantung mata. Kamu bisa menjadikannya sebagai masker kantung mata untuk membantu menghilangkan mata panda yang mengganggu.
Kafein dalam teh mengandung anti-oksidan kuat sehingga dapat meningkatkan aliran darah di kulit. Selain itu, teh juga dikatakan mampu melindungi dari sinar UV dan berpotensi memperlambat proses penuaan.
Dalam suatu studi, kantung teh terutama teh hijau bisa menjadi anti inflamasi yang potensial. Nah, cara mengaplikasikannya cukup mudah yakni dengan rendam 2 kantung teh selama 3 hingga 5 menit. Setelah itu, dinginkan kantung es di dalam lemari es selama 20 menit.
Kemudian, letakkan kantung teh dan peras cairan ekstra di daerah bawah mata yang membengkak. Biarkan kantung teh di bawah mata selama 15 hingga 30 menit untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.
2. Cara menghilangkan kantung mata dengan kompres dingin
Tak perlu menggunakan krim mahal, kantung di bawah mata bisa dihilangkan dengan menggunakan kompres dingin. Mengompres dingin area sekitar mata dapat membantu darah lancar sehingga terasa lebih segar.
Kompres dingin ini bisa kamu beli di toko kesehatan atau membuatnya sendiri di rumah. Selain lebih aman, kamu juga bisa menghemat pengeluaran dengan membuat kompres dingin sendiri di rumah.
Cara membuatnya cukup mudah, yakni menggunakan sendok teh dingin, mentimun dingin, atau waslap dingin. Sebelum menerapkannya, bungkus terlebih dahulu kompres yang akan digunakan untuk melindungi agar tidak terlalu dingin.
Setelah dilapisi, kamu cukup mengompres area di sekitar mata beberapa menit untuk menghilangkan lingkaran hitam membandel. Ulangi cara ini setiap hari untuk memperoleh hasil yang lebih maksimal.
3. Gunakan tomat sebagai masker kantung mata
Tomat segar tak hanya enak dikonsumsi, tetapi juga bisa menjadi bahan alami untuk menghilangkan kantung di sekitar mata. Tomat diketahui sebagai anti-oksidan yang dapat melakukan keajaiban pada bengkak di bawah mata.
Ekstrak bubur tomat segar merupakan perawatan di luar yang mampu menghilangkan kantung mata. Rendam dua buah kapas di dalam ekstrak bubur tomat, letakkan di bawah mata dan gunakan sebagai masker kantung mata.
Biarkan selama semalaman dan bilas di pagi hari. Ulangi cara ini beberapa kali untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
4. Oleskan gel lidah buaya dan minyak vitamin E
Lidah buaya memiliki sifat anti inflamasi yang berguna untuk membantu menghilangkan kantung di bawah mata. Caranya cukup mudah, yakni cukup ambil gel lidah buaya secukupnya dan oleskan pada area yang terdapat kantung mata.
Biarkan selama semalaman dan di pagi hari kamu akan bangun tanpa kantung di bawah mata.
Selain lidah buaya, minyak vitamin E juga bisa digunakan untuk mengatasi kantung di bawah mata. Cukup mengekstrak minyak dari kapsul vitamin E dan oleskan dengan lembut ke kulit di bawah mata. Biarkan minyak pada kulit semalaman agar vitamin E bisa terserap dengan baik selama tidur.
5. Menggunakan irisan mentimun
Mentimun memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan, salah satunya penyembuhan pada kulit. Kamu bisa mengandalkan mentimun untuk mengusir mata panda yang membandel. Caranya cukup mudah dilakukan.
Kamu hanya perlu mengiris mentimun tipis-tipis dan memasukkannya ke lemari es. Tunggu hingga dingin dan kemudian tempelkan di bagian kantung mata yang bengkak dan menghitam.
Tempelkan mentimun ke kantung mata dalam posisi berbaring dan biarkan selama 10 hingga 15 menit. Lakukan dengan rutin untuk mengurangi bengkak dan hitam pada bagian bawah matamu.
6. Gunakan produk lightening
Cara menghilangkan mata panda yang cukup mudah dan praktis adalah dengan memakai produk lightening. Krim pencerah kulit mengandung senyawa aktif hidrokuinon yang bisa menyamarkan dan mengurangi risiko munculnya lingkaran hitam di bawah mata.
Sayangnya, hidrokuinon tidak akan bekerja efektif jika terkena sinar matahari. Solusinya, gunakan krim pencerah hanya di malam hari. Meski bisa membantu menghilangkan mata panda, ada baiknya tetap perhatikan kondisi kulitmu.
Sebab, beberapa orang mengalami reaksi seperti kulit kering dan iritasi. Jika gejala itu muncul, segera hentikan pemakaian krim pencerah tersebut, ya.
Baca juga: Sariawan saat Puasa, Begini Cara Penanganannya!
Pengobatan klinis terhadap kantung di bawah mata
Perawatan di rumah dan perubahan gaya hidup umumnya dapat membantu menghilangkan kantung mata hitam. Namun, jika diperlukan, kamu bisa menghilangkannya dengan perawatan medis dan bedah. Berikut beberapa cara menghilangkan kantung mata secara medis yang bisa kamu lakukan.
Cara menghilangkan mata panda dengan terapi
Berbagai perawatan kini bisa digunakan untuk memperbaiki penampilan, terutama kantung bawah mata yang membengkak. Perawatan yang dilakukan, termasuk pelapisan ulang laser, pengencangan kulit, serta meremajakan tampilan bawah mata yang mengendur.
Cara menghilangkan kantung mata dengan operasi kelopak mata
Selain terapi, operasi kelopak mata seperti blepharoplasty mungkin juga diperlukan. Selama tindak operasi ini, dokter bedah akan membuang lemak berlebih melalui sayatan di dalam kelopak bawah.
Sebelum melakukan operasi, bicarakan dengan dokter mengenai efek samping. Beberapa efek samping yang mungkin dirasakan, berupa mata kering, mata berair, sakit, bengkak, memar, hingga penglihatan kabur.
Komplikasi jarang terjadi, namun bisa muncul dengan tanda hilangnya penglihatan, pendarahan, infeksi, cedera pada otot mata, abrasi kornea, dan kelopak mata terkulai. Jika ingin terhindar dari bahaya komplikasi, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter ahli terlebih dahulu.
Sebelum melakukan tindakan medis, dokter juga pastinya akan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu. Dokter akan menanyakan penyebab kantung mata muncul. Baru kemudian akan memberikan rekomendasi cara menghilangkan kantung mata sesuai dengan kebutuhan dan kondisi pasien.
Cara menghilangkan mata panda dengan kebiasaan sehat
Selain langkah-langkah di atas, kamu juga bisa mengatasi dan mencegah munculnya mata panda dengan menerapkan pola hidup dan kebiasaan sehat, seperti:
Tidur minimal delapan jam
Faktor utama munculnya mata panda adalah kurang tidur. Solusi terbaik sekaligus langkah pencegahan yang bisa kamu lakukan adalah dengan memiliki durasi tidur yang cukup, yaitu minimal delapan jam.
Tak hanya mata panda, kurang tidur juga bisa membuat kulitmu terlihat lebih pucat dan tidak bersinar. Hasilnya, bayangan atau lingkaran di bawah mata akan nampak lebih jelas. Jika kamu adalah orang yang sulit menjaga ritme tidur, cobalah untuk menerapkan beberapa tips berikut:
- Usahakan untuk tidur dan bangun di waktu yang sama untuk menciptakan ritme sirkadian yang teratur
- Hindari minuman dan makanan yang mengandung kafein dalam rentang 6 hingga 12 jam sebelum beranjak ke kasur
- Jauhi minuman beralkohol menjelang tidur
- Habiskan semua makanan dan kudapan maksimal dua jam sebelum tidur
- Matikan televisi, ponsel, dan perangkat elektronik maksimal satu jam sebelum tidur. Sinar biru yang dipancarkan bisa menekan melatonin, yaitu hormon pemicu kantuk.
Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi
Tak hanya durasi tidur, posisi berbaring juga bisa berdampak pada munculnya lingkaran hitam di bawah mata, lho. Saat berbaring, usahakan untuk membuat kepalamu berada lebih tinggi dari badan.
Ini akan menghindari penumpukan cairan di bawah kelopak mata yang bisa memunculkan lingkaran hitam.
Bersihkan riasan sebelum tidur
Sebelum tidur, pastikan semua polesan makeup di wajah telah terhapus sampai bersih. Adanya sisa riasan seperti maskara dapat memicu kulit mengalami kondisi yang disebut dengan stres oksidatif.
Keadaan itu bisa mempercepat tanda penuaan dini yang salah satu gejalanya adalah munculnya mata panda.
Penuhi asupan cairan
Air membentuk sekitar 60 persen dari berat tubuh manusia. Kurangnya cairan atau dehidarasi bisa ditandai dengan kulit yang memucat dan munculnya mata panda. Jumlah konsumsi cairan yang disarankan untuk orang dewasa adalah minimal 2 liter dalam sehari.
Perbanyak asupan vitamin C
Seiring bertambahnya usia, otot dan jaringan yang menopang kelopak mata akan melemah. Kulit akan mengendur, kemudian muncul lingkaran hitam di bawah mata.
Asupan vitamin C bisa membantumu untuk mengatasi masalah tersebut. Nutrisi yang satu ini dapat mengoptimalkan penyerapan asam hialuronat yang biasanya terkandung dalam serum. Vitamin C juga bisa meningkatkan produksi kolagen.
Vitamin C bisa didapat dari beberapa makanan, seperti jeruk, paprika merah, kubis, brokoli, dan stroberi.
Nah, itulah beberapa cara menghilangkan mata panda yang dapat kamu terapkan. Jika ingin mengatasinya dengan prosedur medis, bicarakan lebih dulu dengan dokter, ya!
Konsultasikan masalah kesehatan kamu dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!