Share This Article
Berbagai manfaat lidah buaya untuk rambut menjadikannya salah satu bahan yang banyak digunakan dalam produk sampo. Lidah buaya juga banyak digunakan dalam produk perawatan rambut lainnya, misalkan masker rambut.
Namun, tahukah kamu sebenarnya apa saja manfaat tanaman ini untuk rambut? Tak cuma menyehatkan, lidah buaya ternyata juga memiliki manfaat lainnya untuk rambut. Berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Baca Juga: Tidak Sekadar Penghilang Dahaga, Ini Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan
Segudang manfaat lidah buaya untuk rambut
Menghilangkan gatal di kulit kepala
Salah satu yang menyebabkan gatal di kulit kepala adalah ketombe. Atau dalam bahasa klinis disebut sebagai dermatitis seboroik, yaitu kondisi kulit kepala gatal hingga terjadinya pengelupasan kulit. Lidah buaya bisa mengatasi rasa gatal tersebut.
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa lidah buaya dapat membantu mengatasi peradangan kulit akibat ketombe. Ini terjadi karena lidah buaya memiliki kandungan asam lemak yang bersifat antiperadangan.
Selain menghilangkan gatal, menggunakan lidah buaya juga sekaligus melindungi kulit kepala dari ketombe. Kabar baiknya lagi, lidah buaya bukan cuma mengatasi gatal yang diakibatkan oleh ketombe, tapi gatal akibat iritasi lainnya.
Manfaat lidah buaya untuk rambut yaitu membersihkan rambut berminyak
Lidah buaya dapat membersihkan rambut dengan lembut dan tak membuat kulit kepala iritasi. Lebih dari itu, lidah buaya bukan cuma membersihkan helai rambut tapi juga folikel rambut.
Lidah buaya dipercaya dapat menyingkirkan residu dari produk lainnya yang tertinggal di folikel rambut, membersihkan kotoran dan minyak dari folikel rambut. Sehingga cocok digunakan untuk kamu yang memiliki jenis rambut berminyak.
Menfaat lidah buaya untuk rambut seperti menguatkan setiap helainya
Manfaat tanaman ini untuk rambut yang paling umum diketahui orang adalah menguatkan rambut. Ini karena lidah buaya mengandung vitamin A, C dan E yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut yang sehat.
Selain itu kandungan vitamin di dalam lidah buaya juga berkontribusi dalam pergantian sel rambut. Lidah buaya juga membuat rambut yang tumbuh lebih sehat dan berkilau.
Mengatasi rambut rontok
Lidah buaya mengandung Vitamin B-12 dan asam folat. Di mana kedua kandungan ini dapat mencegah rambut rontok.
Karena itu menggunakan produk perawatan rambut yang mengandung lidah buaya atau menggunakannya secara langsung, dianjurkan untuk yang ingin mengatasi kerontokan rambut.
Memperbaiki rambut rusak
Selain memiliki manfaat untuk rambut, lidah buaya juga dikenal mampu mengatasi masalah kulit. Salah satunya mengatasi kulit yang terbakar sinar matahari.
Itu karena kandungan vitamin dalam lidah buaya, serta kandungan kolagen yang mampu mendinginkan kulit. Karena itu juga lidah buaya dipercaya dapat memperbaiki rambut rusak akibat paparan sinar matahari berlebih.
Manfaat lidah buaya untuk rambut yakni baik untuk pertumbuhannya
Lidah buaya memiliki kemampuan untuk meningkatkan sirkulasi darah. Saat menggunakan lidah buaya di rambut dan kulit kepala, maka akan membantu melancarkan aliran darah dan membantu pertumbuhan rambut.
Beberapa orang juga percaya lidah buaya bukan cuma bisa membuat rambut tumbuh lebih sehat dan lebih panjang, tapi juga membuat tiap helainya menjadi lebih tebal.
Sayangnya, masih diperlukan penelitian ilmiah untuk membuktikan jika lidah buaya bisa membuat rambut lebih tebal.
Baca Juga: Lakukan Secara Rutin, Ini Manfaat Minum Air Hangat Bagi Tubuh
Hal lain yang perlu diketahui terkait efek samping penggunaan lidah buaya
Manfaat lidah buaya untuk rambut memang sudah terbukti, namun bukan berarti tak ada risiko dalam penggunaannya. Khususnya untuk pemakaian gel alami alias memakai lidah buaya langsung tanpa melalui proses tambahan bahan kimia.
Jika kamu memiliki tanaman ini di rumah dan ingin menggunakannya untuk kesehatan rambut, sebaiknya kamu melakukan tes sederhana. Tes ini untuk mengetahui apakah kamu memiliki reaksi alergi terhadap lidah buaya.
Caranya cukup dengan menggosok bagian daging lidah buaya di bagian dalam pergelangan tangan. Tunggu selama dua jam dan lihat hasilnya.
Jika tidak ada reaksi alergi, kamu bisa menggunakannya di rambut dan kulit kepala sebagai masker. Namun jika ada reaksi alergi, maka kamu harus menghentikan pemakaian.
Satu hal yang juga perlu diperhatikan adalah, jangan gunakan lidah buaya atau produk gelnya jika sedang menggunakan obat oles atau salep. Lebih baik konsultasikan dahulu kepada dokter untuk mencegah terjadinya interaksi obat.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!