Share This Article
Memiliki tubuh yang mulus dan bebas dari rambut-rambut halus tentu menjadi impian hampir semua wanita. Namun, kamu harus berhati-hati saat waxing agar tidak merusak kulit. Yuk, simak tips waxing yang aman dilakukan di rumah berikut ini.
Tips waxing yang aman
Dilansir dari Bustle, pisau dan krim cukur yang bagus pasti bisa menghilangkan rambut-rambut halus yang tumbuh di beberapa bagian tubuh dengan cepat. Namun, waxing terbukti menjadi metode penghilangan rambut yang jauh lebih baik lho.Â
Waxing tidak hanya menghilangkan jumlah rambut yang lebih banyak dengan lebih cepat daripada mencukur, tetapi juga menjamin rambut halus tumbuh yang lebih lama.
Dan tentu saja, waxing di rumah benar-benar nyaman, tetapi tidak akan memberikan hasil yang sama seperti yang biasa kamu rasakan ketika melakukan di salon.
Namun, jangan khawatir berikut adalah beberapa tips yang disetujui ahli untuk membantu kamu waxing dengan hasil yang bagus seperti dilansir dari Bustle:Â
1. Tes kesehatan kulit
Sebelum kamu memutuskan untuk melakukan waxing, sebaiknya ketahui terlebih dahulu jenis kulitmu. Perlu kamu ketahui bahwa wax dapat mengandung beberapa bahan dan wewangian buatan. Oleh karena itu, jika kondisi kulitmu tidak terlalu baik bisa mengakibatkan iritasi atau alergi.
Tujuan kamu melakukan pemeriksaan kulit dan konsultasi ke dokter untuk mengetahui apakah kondisi kulitmu kuat untuk melakukan waxing. Sangat disarankan untuk uji alergi, dan kamu harus selalu menunggu setidaknya 24 jam setelah tes ntuk memastikan tidak ada iritasi.
2. Tandai bagian kulit yang alergi
Menandai beberapa bagian kulitmu jika memiliki alergi sangat penting dilakukan sebelum waxing. Kamu harus selalu memulai dengan kulit yang terkelupas untuk memastikan wax yang kamu pakai aman untuk kulit.
Eksfoliasi sebelum waxing mencegah sel kulit mati, dan memungkinkan rambut menembus permukaan.
Demikian pula, menurut pendapat dari Dr. Schlessinger yang dilansir dari Bustle, menyarankan untuk tidak mencukur sebelum wax, karena membuat prosesnya lebih sulit dari yang seharusnya.Â
Panjang rambut harus sekitar seperempat inci agar waxing bisa efektif. Tidak apa-apa untuk mencabut atau mencukur rambut satu atau dua hari setelah perawatan waxing, tetapi kamu harus membiarkannya tumbuh sebelum melakukan waxing selanjutnya.
Baca juga: Hati-Hati Mencabut Bulu Ketiak Sembarangan, Ini Akibatnya!
3. Hindari penggunaan obat ini jika ingin waxing
Selain itu, penting untuk kamu ingat ketika melakukan waxing, sangat disarankan untuk menghindari penggunaan retinol, accutane, dan antibiotik.
Tips pemula untuk waxing
Dilansir dari Healthline, meskipun komplikasi waxing ini mungkin terdengar sedikit mengkhawatirkan, waxing di rumah umumnya aman jika kamu mengikuti tips berikut.
Jika kamu seorang pemula waxing, sebaiknya untuk lilin buatan sendiri yang pertama, pilih bagian tubuh yang dapat dijangkau dengan dua tangan dan mudah dilihat.
Mulailah dengan tambalan kecil terlebih dahulu dan lihat bagaimana perkembangannya sebelum beralih ke bagian yang lebih besar atau bagian berbulu yang lebih sulit dijangkau.
Kemudian jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan kulit setelah waxing, biasanya kamu harus menunggu setidaknya empat hingga enam minggu untuk kembali melakukan waxing berikutnya.
Tak hanya itu saja coba gunakan serum harian untuk rambut yang tumbuh ke dalam, dan selalu lakukan eksfoliasi agar kulit tetap lembut dan halus.
Jangan lupakan untuk tetap menjaga kelembapan kulit ya. Kulit kering dan mengelupas dapat menyebabkan ketidaknyamanan yang parah pada kulit saat melakukan waxing, jadi penting untuk menjaga agar kulitmu tetap terhidrasi setiap saat.
Beberapa hal saat melakukan waxing memang penting untuk diperhatikan, tetapi kamu juga jangan sampai melupakan perawatan setelah waxing agar tetap menjaga kesehatan kulitmu lho.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!