Share This Article
Pare merupakan salah satu sayuran yang terkenal memiliki rasa pahit, sehingga sering dihindari disajikan di meja makan. Tapi tahukah kamu apa saja manfaat jus pare untuk kesehatan?
Ya, di balik rasa pahitnya, pare memiliki berbagai jenis manfaat bagi kesehatan. Berikut beberapa manfaat jus pare yang perlu kamu ketahui!
Manfaat jus pare untuk kesehatan tubuh
Jika diolah dengan tepat, rasa pahit pare bisa sedikit dikurangi dan kamu pun bisa mendapatkan beragam manfaat sehatnya. Berikut rangkumannya:
1. Membantu menurunkan kadar gula dalam darah
Konsumsi jus pare dapat membantu mengelola kadar gula darah. Hal ini karena jus pare mengandung tiga komponen utama yang telah terbukti memiliki sifat penurun glukosa, yaitu polipeptida-p, charantin, dan vicine.
Polypeptide-p dianggap berfungsi dengan cara yang mirip dengan insulin, hormon penting yang membantu mengatur gula darah. Sementara charantin dan vicine keduanya juga terbukti menurunkan gula darah.
Beberapa senyawa lain dalam jus pare dapat membantu melindungi dan bahkan meregenerasi sel di pankreas, organ yang bertanggung jawab untuk melepaskan insulin.
2. Membantu menurunkan berat badan
Manfaat jus pare lainnya yakni dapat membantu menurunkan berat badan. Ini karena pare terkenal sebagai sayuran yang rendah kalori namun tinggi serat.
Serat yang melewati saluran pencernaan dengan sangat lambat, akan membantu kamu merasakan kenyang yang lebih lama. Mengonsumsi pare juga dapat membantu mengendalikan rasa lapar dan nafsu makan.
3. Menjaga kesehatan kulit
Jus pare juga bagus untuk kesehatan kulit karena kandungan antioksidan, vitamin C dan provitamin A yang dimilikinya. Semuanya penting dalam menjaga kesehatan kulit.
4. Mencegah sembelit
Pare juga bagus untuk merangsang gerak peristaltik dan pencernaan makanan melalui usus sampai dikelurkan dari dalam tubuh.
Hal tersebut sangat membantu dan mengurangi gangguan pada pencernaan dan masalah sembelit.
5. Mengoptimalkan proses detoks di dalam tubuh
Selain mengatasi sembelit, manfaat jus pare salah satunya dapat membersihkan organ usus dan hati.
Kandungan senyawa dalam pare yakni momordica charantia dianggap mampu memberikan perlindungan terhadap gagal hati dengan memperkuat aktivitas antioksidan dari enzim di hati.
Konsumsi jus pare juga dapat mengontrol kerusakan oksidatif karena dapat membatasi timbunan lemak.
6. Berpotensi mengurangi risiko kanker
Pare juga disebut berpotensi membantu melawan dan mengurangi risiko kanker. Utamanya, konsumsi ekstrak pare diyakini dapat menghentikan sel-sel kanker melakukan replikasi.
Meski demikian, temuan ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
7. Menambah nutrisi pada ASI
Untuk Moms yang sedang menyusui, pare juga bisa menambah nutrisi pada ASI. Ini karena kandungan asam folat, vitamin A, dan vitamin C yang terdapat di dalam pare.
8. Menjaga kesehatan mata
Kandungan pare yang memiliki senyawa betakaroten dan vitamin A ternyata bagus untuk kesehatan mata dan memperkuat penglihatan.
Vitamin ini membantu mencegah degenerasi makula dan katarak.
9. Mengatasi kulit kepala kering dan gatal
Untuk mengatasi kulit kepala kamu yang mungkin terasa kering, kamu bisa mencoba menggosokkan sepotong pare segar.
Setelah beberapa saat kemudian pijat dengan gerakan memutar secara perlahan.
Ssedangkan untuk mengobati rasa gatal di kulit kepala, kamu bisa mencoba mencampur jus pare dengan alpukat atau pisang, selanjutnya oleskan di bagian kulit kepala.
Saran tepat untuk pembuatan jus pare
Untuk mendapatkan jus pare yang tidak terlalu pahit, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan.
Pertama, pilih pare yang masih segar. Jika bisa, pilih yang berukuran besar dan belum terlalu matang. Setelah dibersihkan, potong berbentuk dadu. Setelah itu, rendam dalam air dengan perasaan lemon selama kurang lebih setengah jam.
Angkat dan tiriskan, pare pun sudah bisa dibuat menjadi jus. Jangan lupa tambahkan dengan madu dan air untuk mengurangi rasa pahitnya.
Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!