Share This Article
Manfaat salmon bagi kesehatan cukup banyak karena kandungan nutrisi yang terkandung di dalamnya. Ya, ikan berlemak yang sarat dengan nutrisi ini dapat mengurangi risiko beberapa penyakit serius.
Umumnya, salmon dikenal karena khasiatnya yang menyehatkan jantung serta memiliki peran penting dalam membantu penurunan berat badan. Untuk mengetahui manfaat salmon lainnya, yuk simak penjelasan lebih lengkap berikut.
Baca juga: Punya Masalah Kecemasan? Yuk, Cobain Beberapa Makanan Ini
Apa saja manfaat salmon yang perlu diketahui?
Dilansir dari Healthline, salmon adalah salah satu sumber terbaik asam lemak omega-3 rantai panjang EPA dan DHA. Porsi salmon budidaya 3,5 ons atau 100 gram memiliki 2,3 gram asam lemak omega-3 rantai panjang, sedangkan salmon liar dalam porsi yang sama mengandung 2,6 gram.
Tak hanya itu, salmon juga mengandung selenium sehingga dapat membantu melindungi kesehatan tulang, menurunkan antibodi tiroid, dan mengurangi risiko kanker. Mengonsumsi salmon telah terbukti meningkatkan kadar selenium dalam darah.
Mengenai seberapa banyak ikan yang dimakan, mengonsumsi setidaknya dua porsi salmon setiap minggunya dapat membantu memenuhi kebutuhan asam lemak omega-3. Nah, berikut ini beberapa manfaat salmon bagi kesehatan yang mungkin bisa didapatkan.
Menurunkan tekanan darah
Ikan salmon secara unik kaya akan asam lemak omega-3, asam eicosapentaenic, dan asam decosahexaenoic. Dikombinasikan dengan pasokan selenium yang melimpah, asam lemak omega-3 ini dapat membantu menurunkan tekanan darah.
Salmon dengan khasiat menyehatkan jantungnya sangat baik untuk kesehatan otot-otot juga.
Membantu penurunan berat badan
Manfaat salmon diketahui dapat membantu menurunkan berat badan karena proporsi protein tanpa lemaknya yang sangat besar.
Perlu diketahui, ikan salmon memiliki lebih sedikit lemak jenuhnya daripada kebanyakan daging merah lain. Sementara itu, kandungan protein dalam jumlah besar diketahui menjadi salah satu teman terbaik untuk menurunkan berat badan dengan cara yang sehat.
Meningkatkan daya ingat
Salmon merupakan makanan yang sangat baik untuk otak karena kaya akan asam lemak omega-3. Kandungan ini dapat membantu mempertajam otak dan meningkatkan retensi memori bagi seseorang yang mengonsumsinya secara rutin.
Ikan satu ini juga diketahui dapat mengurangi gejala depresi, melindungi kesehatan otak janin selama kehamilan, dan memperlambat kehilangan memori terkait usia. Tak hanya itu, salmon yang dikonsumsi rutin mampu menurunkan risiko demensia.
Manfaat salmon bisa lawan peradangan
Ikan salmon bisa menjadi senjata yang ampuh dalam melawan masalah peradangan. Banyak ahli percaya bahwa peradangan merupakan akar penyebab sebagian besar penyakit kronis, termasuk jantung, diabetes, dan kanker.
Beberapa penelitian telah menemukan bahwa makan lebih banyak salmon bisa membantu mengurangi penanda peradangan pada orang yang berisiko terkena masalah ini.
Dalam studi delapan minggu terhadap wanita Cina paruh baya dan lanjut usia, mengonsumsi 3 ons atau 80 gram salom bisa menurunkan penanda inflamasi.
Membuat kulit lebih sehat
Mengonsumsi salmon sebagai bagian dari diet rutin juga dapat membantu membuat kulit menjadi lebih sehat bercahaya. Kandungan asam lemak esensial yang ada di dalam salmon dapat membantu kulit untuk menahan air, membuatnya halus, kenyal, dan awet muda.
Memberi pelumasan pada sendi
Asam esensial dan mineral yang ada dalam salmon juga dapat memberikan pelumasan pada bagian persendian. Dengan kata lain, salmon membantu meningkatkan kesehatan tulang dengan meningkatkan fleksibilitas.
Salmon panggang bekerja paling baik sehingga manfaat kesehatannya bisa didapatkan secara maksimal. Namun, ada beberapa cara untuk mengolah ikan salmon sehingga kandungan nutrisi di dalamnya tidak berkurang.
Rutin mengonsumsi salmon setidaknya dua porsi per minggu dapat membantu memenuhi kebutuhan nutrisi dan mengurangi risiko beberapa penyakit. Memasukkan ikan berlemak sebagai makanan sehari-hari mungkin juga mampu membantu meningkatkan kualitas hidup.
Baca juga: Daftar Makanan & Buah untuk Asam Lambung yang Aman Dikonsumsi: Mulai dari Pisang hingga Persik
Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!