Share This Article
Lebaran sangat identik dengan berbagai kudapan kue kering seperti kastengel, nastar, putri salju, dan masih banyak lagi. Namun, agar lain dari biasanya, Lebaran kali ini kamu bisa membuat kue kering yang tak hanya nikmat, tapi juga bergizi.
Sangat populer di bulan Ramadan, kamu bisa menjadikan kurma sebagai sajian lezat dan menyehatkan di hari raya. Berbeda dengan kebanyakan kudapan Lebaran pada umumnya, kue kering kurma adalah sajian yang sangat tinggi nutrisi. Berikut ulasannya!
Mengapa harus kue kering kurma?
Menurut Perdana Samekto, pakar gizi Universitas Gadjah Mada (UGM), kebanyakan kue kering yang disajikan saat Lebaran punya kalori tinggi. Sebab, sepertiga sampai setengah dari komposisinya adalah margarin atau mentega yang tinggi lemak.
Kandungan kalori pada lemak sendiri mencapai dua kali lipat dari yang ada di tepung. Di sisi lain, DR. Toto Sudargo, ahli gizi di Departemen Gizi Kesehatan Fakultas Kedokteran UGM, menjelaskan, per 100 gram kue kering pada umumnya mengandung 200 hingga 350 kalori.
Namun, kamu tak perlu khawatir, karena ada alternatif kue kering yang lebih menyehatkan untuk disajikan pada Lebaran tahun ini, yaitu kue kering kurma yang bebas gula, rendah kalori, dan gluten free.
Baca juga: Resep Kue Kering Cokelat Rendah Gula untuk Lebaran Istimewa
Kandungan dan nutrisi kue kering kurma
Kue kering kurma untuk Lebaran tidak menggunakan gula, tapi madu. Tentu saja, ini akan membuat kue kering yang satu ini bisa dikonsumsi oleh siapa saja, termasuk yang sedang menghindari gula.
Bicara soal nutrisi, kurma sendiri merupakan buah yang sangat menyehatkan, kaya akan serat, karbohidrat, protein, kalium, magnesium, zat tembaga, zat besi, dan vitamin B6.
Dari banyaknya zat gizi tersebut, kurma bisa memberimu sejumlah manfaat kesehatan, seperti:
- Berperan sebagai antioksidan alami
- Mengontrol kadar gula darah
- Mencegah gangguan pencernaan seperti konstipasi
- Meminimalkan risiko penyakit otak seperti Alzheimer
- Membantu menjaga kesehatan tulang
Kue kering kurma sendiri adalah makanan khas Irak, bebas gluten (karena pakai tepung beras) dan rendah kalori (150 kkal). Belum lagi, bahan-bahan yang digunakan tidak mengandung lemak trans sama sekali alias nol persen, karena tidak menggunakan margarin atau mentega.
Bahan-bahan kue kering kurma
Sebelum membuatnya, jangan lupa untuk menyiapkan seluruh bahan-bahan yang dibutuhkan, seperti:
- Tepung beras (sekitar 140 gram)
- Minyak kelapa (6 sendok makan)
- Garam (1 sendok teh)
- Madu (4 sendok teh)
- Kayu manis (½ sendok teh)
- Bubuk kapulaga (½ sendok teh)
- Susu bubuk (1 sendok teh)
- Kurma (100 gram)
- Kacang almond (100 gram)
- Bubuk kakao (1-1,5 sendok teh)
- Air (½ cangkir berukuran sedang)
- Biji wijen untuk taburan (opsional)
Cara membuat kue kering kurma
Jika sudah terkumpul semua bahan-bahannya, kini saatnya memulai proses pembuatan. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Tumbuk dan haluskan kacang almond, lalu campur dengan tepung, bubuk kapulaga, kayu manis, dan garam
- Masukkan madu dan minyak kelapa
- Masukkan susu bubuk ke dalam adonan, campur hingga merata
- Jika sudah, simpan adonan di kulkas dan tunggu selama 45 hingga 60 menit
- Setelah itu, masukkan bubuk kakao dan kurma ke wajan penggorengan untuk dilarutkan bersama air (tanpa minyak goreng)
- Aduk terus hingga membentuk campuran yang lengket dan kental
- Panaskan oven, keluarkan adonan dari kulkas dan taruh di atas kertas roti
- Isi adonan dengan kurma dan bubuk kakao yang telah larut dan kental
- Gulung atau bentuk adonan menjadi bundar kecil, lalu taburkan biji wijen di atasnya
- Panggang adonan kue kering ke dalam oven hingga berwarna kecokelatan
- Setelah berwarna kecokelatan, dinginkan beberapa menit
- Kue kering kurma sehat siap dihidangkan
Batasan konsumsi kue kering Lebaran
Bicara soal batasan konsumsi, sebenarnya tidak ada aturan khusus yang melarangmu makan seberapa banyak kue kering. Namun, tidak sedikit orang yang kalap menikmati manisnya kue kering hingga lupa terhadap asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh.
Terlalu banyak asupan kalori bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan, salah satunya adalah obesitas. Agar tak kelebihan asupan kalori, kamu disarankan untuk mengonsumsi tiga hingga empat keping kue kering saja.
Namun, bagi orang yang punya kolesterol tinggi, menurut Dr. Samuel Oetoro, SpGK, ahli gizi klinik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, cukup makan satu atau dua keping kue kering saja.
Nah, itulah resep kue kering kurma menyehatkan yang bisa kamu jadikan kudapan istimewa di hari Lebaran. Selamat mencoba!
Konsultasikan masalah kesehatan kamu dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!