Share This Article
Saat umur semakin lanjut, kemampuan dan fungsi organ tubuh semakin menurun. Hal ini menyebabkan rentan terserang penyakit, yang lumrah disebut penyakit orang tua atau usia lanjut.
Bertambahnya usia tentu tidak bisa dicegah, tetapi kamu atau orang yang kamu sayangi dapat mengurangi kemungkinan mengalami gangguan kesehatan di usia tua dengan menerapkan pola hidup sehat.
Beberapa penyakit orang tua atau usia lanjut berikut bisa kamu waspadai atau antisipasi semenjak dini.
Baca juga: 7 Tips Sederhana Melindungi Orang Tua dari Virus Corona
Jenis-jenis penyakit orang tua
Diabetes
Diabetes menjadi penyakit orang tua yang umum menyerang akibat peningkatan kadar gula darah. Ada baiknya kamu mengontrol sedari dini risiko diabetes.
Kamu bisa mengingatkan orang yang kamu sayangi, yang mendekati usia lanjut untuk melakukan kontrol gula darah, mengurangi konsumsi gula pada makanan dan minuman.
Insomnia
Penyakit orang tua yang lain biasanya adalah masalah sulit tidur, mudah terbangun seringkali dialami oleh para lansia.
Hal ini bisa disebabkan karena persoalan psikologis atau beban pikirkan, juga bisa karena adanya penyakit yang menyebabkan kondisi tubuh menjadi tidak nyaman.
Hipertensi atau tekanan darah tinggi
Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan penyakit orang tua yang seringkali diderita. Antisipasi dari awal hipertensi ini penting, karena dapat menyebabkan timbulnya penyakit jantung dan stroke.
Cara sehat menghindari hipertensi dengan menerapkan pola hidup dan makan sehat, mengurangi asupan garam, berolahraga secara teratur, mengontrol berat badan, dan jauhkan diri dari stres.
Gangguan fungsi mata dan telinga
Penyakit lansia sering banyaknya juga berhubungan dengan fungsi mata. Penyakit ini adalah degenerasi makula, katarak, atau glaukoma.
Yang lainnya adakah penyakit yang menyerang fungsi telinga, sehingga pendengaran di usia lanjut menjadi terganggu.
Gangguan tulang atau osteoporosis
Penyakit orang tua biasanya juga identik dengan gangguan tulang seperti osteoporosis dan massa tulang yang rendah.
Faktor usia yang semakin bertambah menyebabkan tulang menyusut, serta kehilangan kekuatan dan fleksibilitas pada otot. Itu sebabnya mereka yang sudah berusia lanjut rentan terhadap kehilangan keseimbangan, gampang memar, dan rentan terhadap patah tulang.
Antisipasi sejak dini untuk mencegah osteoporosis menjadi penting, langkah-langkah seperti mengonsumsi cukup kalsium, mengonsumsi vitamin D, dan melakukan olahraga teratur bisa dilakukan.
Arthritis atau gangguan persendian
Arthritis atau nyeri pada persendian juga salah satu penyakit orang tua yang menyerang di usia lanjut. Biasanya menyerang salah satu sendi pinggul, jari, pergelangan tangan, tulang belakang dan lutut.
Menjaga berat badan penting harus dilakukan untuk mencegah terjadinya arthritis. Pada usia lanjut jika merasakan nyeri pada persendian, sebaiknya tidak memaksakan dalam melakukan aktivitas seperti mengangkat beban berat.
Penyakit kanker
Penyakit yang ditakuti tidak hanya bagi lansia, risiko penyakit kanker bisa meningkat seiring bertambahnya usia.
Beberapa jenis kanker yang menyerang usia lanjut seperti kanker paru-paru, kanker prostat, dan kanker usus.
Gangguan kognitif
Kesehatan kognitif berhubungan erat dengan kemampuan memori otak untuk mengingat. Salah satu penyakit orang tua yang biasanya menyerang gangguan kognitif adalah demensia. Bentuk demensia yang paling populer adalah alzheimer.
Gangguan depresi
Yang tidak bisa disepelekan dari penyakit orang tua adalah depresi. Memang gangguan ini tidak menyerang fisik, depresi seringkali terjadi pada lansia akibat kondisi kesehatan kronis yang dialami.
Seringnya gangguan depresi tidak terlalu diperhatikan. Yang penting juga adalah bantuan dan dukungan dari anggota keluarga untuk mendorong kondisi mental yang stabil kepada para lansia.
Malnutrisi
Gangguan kesehatan orang tua lainnya adalah malnutrisi. Penyakit ini mengganggu fungsi mulut yang membuat menjadi kesulitan mengunyah makanan.
Hal itu bisa berpengaruh kepada fungsi usus dan pencernaan, sehingga asupan makanan bagi tubuh menjadi terganggu. Jika itu terus terjadi bisa memengaruhi faktor kesehatan tubuh secara keseluruhan, dan melemahkan sistem kekebalan tubuh.
Dengan mengetahui beberapa gangguan kesehatan atau penyakit orang tua, kamu dapat membantu mendeteksi jika orang yang kamu sayangi menunjukkan gejala-gejala tadi.
Hal positifnya jika terdeteksi dari awal, kamu dapat segera menangani untuk membawanya segera ke dokter. Karena secara fisik, mereka yang sudah lanjut usia daya tahan tubuhnya menurun dan menjadi rentan terkena penyakit.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!