Share This Article
Banyak pertanyaan seputar apakah ejakulasi dini bisa sembuh total? Faktanya, kelainan ini bisa diatasi, tapi tidak dengan cara instan.
Ejakulasi dini sendiri merupakan kelainan seksual oleh pria. Dalam sebuah penelitian dari Indian Journal of Urology, disebutkan jika 4 persen hingga 39 persen pria mengalami masalah ini.
Sekilas tentang ejakulasi dini
Ejakulasi dini terjadi ketika seorang pria mengalami ejakulasi lebih cepat selama hubungan seksual daripada yang dia atau pasangannya inginkan.
Ejakulasi dini adalah keluhan seksual yang umum. Perkiraannya bervariasi, tetapi sebanyak 1 dari 3 pria mengatakan bahwa mereka mengalami masalah ini pada suatu waktu.
Selama itu jarang terjadi, itu tidak perlu dikhawatirkan. Namun, kamu mungkin didiagnosis mengalami ejakulasi dini jika kamu:
- Selalu atau hampir selalu ejakulasi dalam satu menit setelah penetrasi
- Tidak dapat menunda ejakulasi selama hubungan seksual hampir sepanjang waktu
- Merasa tertekan dan frustrasi, dan cenderung menghindari keintiman seksual sebagai hasilnya.
Baik faktor psikologis dan biologis dapat berperan dalam ejakulasi dini. Meski banyak pria merasa malu membicarakannya, ejakulasi dini adalah kondisi yang umum dan bisa disembuhkan.
Pengobatan, konseling, dan teknik seksual yang menunda ejakulasi – atau kombinasi keduanya – dapat membantu meningkatkan hubungan seks untuk kamu dan pasangan.
Gejala ejakulasi dini
Gejala utama ejakulasi dini adalah ketidakmampuan untuk menunda ejakulasi lebih dari satu menit setelah penetrasi. Namun, masalahnya mungkin terjadi dalam semua situasi seksual, bahkan selama masturbasi.
Ejakulasi dini dapat diklasifikasikan sebagai:
- Seumur hidup (primer). Ejakulasi dini seumur hidup terjadi semua atau hampir sepanjang waktu dimulai dengan hubungan seksual pertama kamu.
- Sekunder. Ejakulasi dini yang didapat berkembang setelah kamu memiliki pengalaman seksual sebelumnya tanpa masalah ejakulasi.
Banyak pria merasa memiliki gejala ejakulasi dini, tetapi gejalanya tidak memenuhi kriteria diagnostik untuk ejakulasi dini. Sebaliknya, orang-orang ini mungkin mengalami ejakulasi dini variabel alami, yang mencakup periode ejakulasi cepat serta periode ejakulasi normal.
Apakah ejakulasi dini bisa sembuh total?
Untuk mengetahui apakah ejakulasi dini bisa sembuh total, kamu harus terlebih dahulu mengetahui apa saja penyebab dari gangguan ini. Dengan demikian, kamu bisa mengetahui langkah apa yang bisa kamu ambil untuk menangani ejakulasi dini.
Sayangnya, belum ada obat untuk menyembuhkan ejakulasi dini secara permanen. Untuk itu, dibutuhkan berbagai cara untuk membuat kamu lebih tahan lama saat berhubungan seksual.
Penyebab ejakulasi dini
Penyebab kelainan ini masih belum diketahui secara pasti. Tapi ada dua faktor utama, yakni psikologis dan biologis.
Penyebab psikologis
Faktor psikologis penyebab ejakulasi dini adalah:
- Pengalaman seksual terlalu dini
- Kekerasan seksual
- Depresi
- Mengkhawatirkan ejakulasi dini saat sedang berhubungan seksual
- Perasaan bersalah sehingga meningkatkan keinginan untuk segera menyelesaikan hubungan seksual
- Disfungsi seksual
- Kecemasan saat berhubungan seksual
- Masalah dalam hubungan dengan pasangan
Penyebab biologis
Beberapa faktor biologis penyebab ejakulasi dini adalah:
- Level hormon tidak normal
- Senyawa kimia di otak atau neurotransmitter tidak normal
- Inflamasi atau infeksi di prostat atau ureter
- Penyakit turunan
Cara mengatasi ejakulasi dini agar bisa sembuh
Setelah memahami penyebabnya, tentu kamu akan bertanya langkah apakah yang harus diambil supaya ejakulasi dini bisa sembuh total.
Ada beberapa cara mengatasi ejakulasi dini yang bisa kamu jalani, di antaranya adalah:
1. Obat ejakulasi dini
Belum ada obat yang bisa memberikan kepastian apakah ejakulasi dini bisa sembuh permanen. Bahkan, sebagaimana dilansir medicalnewstoday.com, di Amerika Serikat saja belum ada obat berlinsensi untuk menyembuhkan ejakulasi dini.
Obat ejakulasi dini oral
Akan tetapi, antidepresan dipercaya dapat membantu kamu menunda ejakulasi. Setiap obat memiliki efek samping, untuk itu kamu harus berdiskusi dengan dokter sebelum kamu mengonsumsi obat jenis apapun untuk mengatasi ejakulasi dini.
Jenis antidepresan yang biasanya diberikan adalah dapoxetine yang merupakan obat antidepresan yang bereaksi dengan cepat. Kamu biasanya disarankan untuk mengonsumsinya antara 1 jam hingga 3 jam sebelum melakukan hubungan seksual.
Penelitian menunjukkan bahwa beberapa obat yang mungkin dapat membantu dalam mengobati ejakulasi dini, tetapi penelitian lebih lanjut diperlukan. Obat-obatan ini meliputi:
- Dapoxetine. Ini adalah SSRI yang sering digunakan sebagai pengobatan pertama untuk ejakulasi dini di berbagai negara.
- Modafinil (Provigil). Ini adalah pengobatan untuk narkolepsi gangguan tidur.
- Silodosin (Rapaflo). Obat ini biasanya merupakan pengobatan untuk pembesaran kelenjar prostat (benign prostatic hyperplasia).
Obat ejakulasi dini topikal
Beberapa obat topikal atau yang digunakan langsung ke lokasi bermasalah juga dapat menjadi satu cara untuk mengatasi ejakulasi dini.
Obat ejakulasi dini topikal ini biasanya berwujud anestesi lokal untuk mengurangi rangsangan pada penis.
Jenis obat ini antara lain lidocaine atau prilocaine. Kedua obat ini dipercaya dapat meningkatkan waktu yang kamu butuhkan untuk ejakulasi.
2. Penanganan mandiri ejakulasi dini
Salah satu cara mengatasi ejakulasi dini mandiri yang bisa kamu lakukan di rumah adalah dengan melakukan metode berikut ini:
- Metode start and stop: Teknik ini bertujuan supaya kamu bisa mengontrol ejakulasi. Caranya, kamu atau pasangan harus berhenti melakukan stimulasi seksual saat kamu merasa akan ejakulasi, lalu lanjutkan kembali ketika sensasi itu berkurang
- Metode meremas: Hampir sama dengan cara di atas, kamu atau pasangan bisa meremas ujung penis dengan lembut selama 30 menit sebelum memulai stimulasi kembali
Selain itu kamu juga bisa melakukan langkah berikut:
- Masturbasi satu jam atau dua jam sebelum melakukan hubungan seksual
- Menggunakan kondom tebal untuk mengurangi sensasi ejakulasi
- Ambil napas yang dalam supaya saluran ejakulasi dapat tertutup
- Lakukan hubungan seksual dengan posisi pasangan di atas
3. Olahraga
Bagi beberapa orang, olahraga dan latihan fisik dapat menjadi cara meningkatkan durasi hubungan seksual. Kamu bisa mencoba beberapa cara berikut untuk mengatasi ejakulasi dini:
- Senam kegel yang bertujuan untuk memperkuat otot dasar panggul
- Terapi fisik seperti physio-kinesiotherapy, electrostimulation dan biofeedback
Demikianlah penjelasan terkait apakah ejakulasi dini bisa sembuh total. Langkah-langkah di atas bisa kamu lakukan agar durasi hubungan seksual kamu menjadi lebih lama.
Waspada obat kuat pria berbahaya!
Kamu mungkin membutuhkan obat kuat pria ini untuk mengatasi masalah seksual seperti disfungsi ereksi dan ejakulasi dini. Tapi tidak semuanya aman dan bahkan cenderung berbahaya jika kamu tidak berkonsultasi dengan dokter sebelumnya.
Penggunaan obat kuat, obat vitalitas, atau penambah stamina pria dalam berhubungan seksual biasanya akan membuat kamu lebih bersemangat dan durasinya menjadi lebih lama. Tapi, tidak semua obat vitalitas pria atau obat tahan lama aman, lho.
Kebanyakan dari produk-produk ini menggunakan bahan seperti viagra yang dapat berbahaya bagi kesehatan laki-laki. Nah, sebelum kamu mengonsumsinya, ada baiknya kamu simak informasi seputar obat kuat pria di artikel berikut ini:
Baca Juga : Jangan Sembarangan Pakai Obat Kuat, Yuk Kenali Efek Sampingnya di Sini
Obat kuat alami untuk ejakulasi dini
Meskipun belum ada obat ejakulasi dini yang bisa menyembuhkan secara permanen, namun ada beberapa bahan yang bisa pria gunakan untuk bisa menambah stamina dan tahan ereksi lebih lama.
Berikut beberapa “obat” kuat alami yang bisa pria gunakan untuk menambah stamina agar bisa bertahan lama saat berhubungan seksual.
1. Pengobatan herbal Ayurveda
Ayurveda merupakan metode pengobatan tradisional yang berasal dari India. Obat Ayurveda tertentu, seperti kaunch beej, kamini vidrawan ras, dan yauvanamrit vati, dianggap dapat menjadi obat tahan lama jika diminum dalam bentuk kapsul dua kali sehari dengan air hangat.
Pengobatan Ayurveda juga telah digunakan untuk mengobati disfungsi ereksi. Sebuah studi menemukan bahwa pria yang menggunakan pengobatan Ayurveda melihat sedikit, tetapi signifikan, peningkatan waktu yang dibutuhkan untuk ejakulasi saat berhubungan seks.
Namun penggunaan obat kuat dari metode Ayurveda ini bukan tanpa efek samping pada pria yang mengonsumsinya. Berikut beberapa efek samping yang mungkin timbul:
- Sakit perut
- Pusing
- Nyeri ringan
- Penurunan libido
2. Ramuan China
Tiongkok memang terkenal dengan berbagai ramuan herbal mereka, tak terkecuali obat kuat alami untuk menambah stamina pria.
Dosis mingguan atau harian jamu China, khususnya tablet Yimusake atau pil Qilin dapat mengobati ejakulasi dini dengan meningkatkan stamina seksual dan meningkatkan energi pada pria.
Studi Pengobatan Seksual yang sama menemukan bahwa berbagai jenis jamu Cina dapat meningkatkan waktu ejakulasi sekitar dua menit.
Sama dengan Ayurveda, obat kuat alami menggunakan jamu asal China juga punya dampak. Efek samping potensial yang diketahui meliputi:
- Sakit perut
- Pusing
- Nyeri ringan
- Penurunan libido
3. Suplemen zinc
Suplemen dari zinc juga dapat menjadi opsi obat stamina pria agar lebih bertahan lama. Zinc tidak hanya mendukung kekebalan tubuh yang sehat dan pertumbuhan sel, mineral penting ini juga membantu memproduksi testosteron serta meningkatkan libido serta energi.
Penelitian telah menemukan kaitan antara kekurangan zinc dan disfungsi seksual pada pria, jadi mengonsumsi 11 miligram seng per hari dapat meningkatkan waktu ejakulasi.
Sebuah studi tahun 2009 yang dilakukan pada tikus menunjukkan bahwa suplemen zinc dapat meningkatkan testosteron, yang dapat memperbaiki masalah seksual, seperti ejakulasi dini.
Namun jangan melebihi batas konsumsi harian yakni 11 miligram per hari, sebab terlalu banyak mengonsumsi zinc bisa berakibat:
- Mual
- Muntah
- Diare
- Kerusakan ginjal dan lambung
4. Makanan kaya magnesium
Pola makan yang tepat juga bisa menjadi obat untuk ejakulasi dini pria. Dengan mengonsumsi makanan tertentu pria bisa menambah stamina dan vitalitas di ranjang layaknya “obat”.
Selain zinc, magnesium juga berperan dalam kesehatan seksual dan bisa berperan dalam ejakulasi dini. Memasukkan makanan yang kaya zinc dan magnesium ke dalam menu makanan dapat membantu meningkatkan waktu yang pria butuhkan untuk mencapai klimaks.
Berikut beberapa makanan yang dapat menambah stamina dan vitalitas pria untuk mencegah ejakulasi dini:
- Tiram
- Biji labu
- Kedelai
- Yogurt
- Bayam
- Sereal biji gandum
- Kacang almond
- Kacang merah
- Buncis
- Biji wijen
- Daging sapi dan domba
- Coklat hitam
- Bawang putih
- Kacang polong
Kapan harus ke dokter?
Bicarakan dengan dokter jika kamu mengalami ejakulasi lebih cepat dari yang kamu inginkan selama sebagian besar hubungan seksual.
Pria biasa merasa malu membahas masalah kesehatan seksual, tetapi jangan biarkan hal itu menghalangi kamu berbicara dengan dokter. Ejakulasi dini adalah masalah yang umum dan bisa diobati.
Bagi beberapa pria, percakapan dengan dokter mungkin membantu mengurangi kekhawatiran tentang ejakulasi dini.
Misalnya, mungkin menenangkan untuk mendengar bahwa ejakulasi dini sesekali adalah normal dan waktu rata-rata dari awal hubungan seksual hingga ejakulasi adalah sekitar lima menit.
Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter kami yang sedia 24/7 di Good Doctor untuk menjawab setiap masalah kesehatan kamu. Sekarang akses sehat ada di ujung jari kamu, lho!