Share This Article
Momen puasa pasti banyak dinantikan oleh para umat muslim di seluruh belahan dunia. Berbagai menu untuk berbuka puasa selalu disajikan di momen hangat ini. Bagi sebagian orang, makan banyak saat sahur dapat menunda lapar seharian.
Kira-kira apakah benar hal tersebut? Ternyata ini faktanya!
Pentingnya makan sahur
Sahur sangat penting untuk puasa kamu, tapi sangat mungkin terlewat. Bisa jadi kamu telat bangun atau tidak memiliki nafsu makan di pagi hari.
Nazima Qureshi, RD, MPH, seorang penulis buku Healthy Ramadan Guide mewanti-wanti agar kamu tidak melupakan sahur. Pasalnya, makanan yang kamu pilih kala sahur akan memengaruhi energimu sepanjang hari puasa.
“Kebanyakan orang akan memilih makanan karbohidrat yang sederhana saat sahur. Tapi jenis makanan ini tidak menyediakan energi jangka panjang yang kamu butuhkan,” ucap dia.
Oleh karena itu, dirinya merekomendasikan makanan gandum utuh yang dipadukan dengan lemak sehat dan protein, serta buah dan sayuran untuk kamu santap saat sahur.
Efek makan banyak saat sahur
Setiap kita berpuasa, kita diwajibkan untuk menahan lapar dan haus mulai dari pagi hingga sore hari. Pastinya tubuh kita tidak mendapatkan banyak asupan energi, sehingga kamu terasa cepat lelah.
Banyak orang yang mengonsumsi banyak makanan saat sahur agar tidak cepat lapar. Ternyata makan banyak saat sahur tidak diperbolehkan, lho. Mengapa?
Nyatanya makan banyak saat sahur justru akan membuat orang yang berpuasa jadi tidak produktif. Ini karena lambung kita terbatas dalam menampung makanan.
Makan terlalu banyak juga dapat menyebabkan ketidaknyamanan di perut dan GERD.
Puasa dan makan banyak
Makan banyak dan berlebihan saat berbuka dan sahur bisa saja terjadi. Hal ini disebabkan oleh dorongan biologis karena hormon nafsu makan dan pusat yang mengatur rasa lapar di otak yang terpacu karena kurangnya asupan makanan saat berpuasa.
Dr Frank Hu, Kepala Department Bidang Nutrisi di Harvard T.H. Chan School of Public Health menyebut kondisi ini sebagai sesuatu yang normal.
“Ini merupakan kondisi normal yang terjadi karena kamu ingin memberikan hadiah pada diri sendiri setelah melakukan kerja keras seperti berolahraga atau puasa dalam waktu yang panjang,” kata dia.
Haruskah makan banyak saat sahur?
Tirta Prawita Sari, Ahli Gizi Klinis dari Universitas Hasanuddin menyebut kamu tidak perlu makan banyak saat sahur untuk memenuhi kebutuhan energi saat puasa. Sebaliknya, hanya 30-40 persen dari kebutuhan energi harian sudah cukup.
Oleh karena itu, salah satu cara memastikan kebutuhan energi ini terpenuhi adalah dengan memastikan kualitas asupan makanan kamu.
Jika asupan sahur tidak tepat, maka kamu bisa cepat lapar hanya dalam waktu 2-4 jam. Pasalnya, di waktu tersebut makanan di dalam tubuh mulai habis dan level insulin menurun.
Untuk itu, pastikan menu sahur kamu mengandung:
Buah dan sayuran
Makanan sahur harus kaya akan serat, buah dan sayuran. Hal ini penting selama berpuasa karena jenis makanan ini akan meningkatkan perasaan penuh dan kenyang di perut dan mencegah terjadinya konstipasi.
Selain itu, jenis makanan ini mengandung vitamin, mineral dan fitokimia yang sangat penting bagi kesehatan tubuh kamu, lho!
Nasi dan alternatifnya
Sudah dijelaskan di atas kalau makanan karbohidrat sederhana tidak akan cukup untuk kamu konsumsi saat sahur.
Untuk itu, pastikan asupan karbohidrat kamu pun kaya akan serat, seperti nasi cokelat dan roti gandum yang butuh waktu lama untuk dicerna oleh tubuh. Sehingga kamu pun akan mendapat energi yang tidak putus dalam waktu yang lebih panjang.
Daging dan alternatifnya
Ayam tanpa kulit, ikan dan produk olahan susu merupakan sumber protein yang baik karena kamu pun bisa membatasi asupan lemak ke dalam tubuh.
Selain itu, makanan ini dapat membantu perbaikan dan pembentukan jaringan serta sistem imun tubuh.
Konsumsi produk olahan susu yang tinggi kalsium pun dapat membantu menjaga kesehatan tulang kamu. Jika kamu memiliki masalah terhadap laktosa, kamu dapat memilih susu bebas laktosa atau susu yang berasal dari kedelai.
Makanan lain yang harus dikonsumsi saat sahur
Minumlah banyak cairan saat sahur dan makanan yang kaya akan cairan untuk memastikan kamu cukup terhidrasi sebelum memulai puasa. Berikut ini beberapa contoh lain makanan yang mengandung energi dan bisa memastikan kamu kenyang tanpa makan berlebihan:
- Oat: Makanan ini berasal dari gandum utuh. Kamu bisa menjadikannya bubur sehingga asupan cairan kamu pun bisa terpenuhi dari makanan ini
- Cereal tinggi serat: Makanan ini mengandung banyak serat dan kadang diperkaya juga dengan vitamin dan mineral sehingga bisa memenuhi kebutuhan nutrisi ekstra yang kamu butuhkan
Makanan dan minuman yang perlu dihindari saat sahur
Pastinya saat berbuka puasa maupun sahur banyak berbagai menu yang disajikan di meja makan kita. Yang sudah kita tahu bahwa makan terlalu banyak saat sahur tidak dianjurkan, berikut beberapa makanan yang perlu dihindari saat sahur.
1. Terlalu banyak karbohidrat
Biasanya kita beranggapan bahwa makan banyak karbohidrat dapat menyimpan energi banyak saat beraktivitas. Sebaliknya, padahal ini justru membuat terasa cepat lapar.
2. Makanan yang Terlalu Asin
Hindari makanan asin saat sahur karena dapat menyebabkan dehidrasi pada tubuh. Bahkan yang lebih berbahayanya lagi, tekanan darah kamu akan meningkat dan bisa menyebabkan jantung kamu memompa lebih keras.
3. Mengandung kafein
Teh dan kopi adalah minuman yang banyak mengandung kafein yang kurang tepat diminum saat sahur. Hal ini dapat menyebabkan kamu menjadi lebih sering haus.
Kandungan diuretik yang ada di kafein juga dapat menyebabkan kamu menjadi lebih sering buah air kecil sehingga cairan tubuh kamu dapat berkurang saat berpuasa.
4. Makanan yang Digoreng
Kamu sebaiknya harus menghindari makanan yang digoreng ketika kamu sahur dan berbuka puasa. Hal ini dapat menyebabkan perut kamu merasa kembung selama berpuasa.
Makanan yang digoreng memiliki kandungan lemak jenuh yang tinggi yang dapat memperlambat penyerapan nutrisi dan berbahaya bagi usus kamu.
5. Makanan yang Terlalu Pedas
Memang mengonsumsi makanan pedas sangat menggiurkan bagi kamu yang suka banget makan pedas. Tetapi hal ini ternyata sangat tidak dianjurkan lho, karna dapat memperparah tukak lambung, menimbulkan rasa nyeri dan terbakar pada perut.
Tips memilih jenis makanan saat sahur
Mengonsumsi banyak makanan sekaligus saat sahur memang sebaiknya harus dihindari. Ketika kamu sahur sebaiknya kamu harus mongonsumsi makanan dengan kadar yang cukup.
Makanan yang baik untuk sahur harus berasal dari bahan-bahan yang bisa membuat kamu kenyang dan tidak berlebihan. Seperti karbohidrat kompleks, lemak sehat, protein, dan susu rendah lemak.
Pilih makanan sehat seperti buah dan sayuran yang mengandung banyak vitamin yang baik untuk tubuh. Misalnya vitamin C, E dan antioksidan yang baik untuk tubuh.
Sayuran dan buah dapat melengkapi kebutuhan energi kamu agar aktivitas kamu sehari-hari akan terasa lebih semangat dan tidak mudah lelah.
Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!