Share This Article
Hampir setiap wanita akan menemukan darah haid menggumpal setidaknya sekali seumur hidup. Kondisi ini wajar, tapi kadang bisa jadi pertanda adanya gangguan kesehatan tertentu.
Darah haid menggumpal, biasanya ditandai dengan keluarnya darah yang menyerupai gel. Warnanya bisa bervariasi, antara merah terang hingga merah tua.
Lalu apa saja penyebab terjadinya kondisi tersebut?
Baca juga: Cegah Virus Menyebar, Ini Tips Menggunakan Masker Sesuai Panduan WHO
Apa itu darah haid menggumpal?
Dilansir dari Medicalnewstoday, gumpalan darah menstruasi adalah campuran sel darah, jaringan lapisan rahim, dan protein yang keluar untuk membantu mencegah darah haid keluar terlalu banyak.
Hal ini adalah bagian alami dari mekanisme pertahanan tubuh, dan berfungsi selayaknya pembekuan yang terjadi ketika anggota tubuh lain mengalami luka atau robekan.
Kapan biasanya darah haid menggumpal?
Kondisi ini sering terjadi ketika lapisan rahim mengeluarkan darah dalam jumlah yang sangat banyak. Saat darah menggenang di rahim atau vagina, ia mulai membeku, dan keluar dalam bentuk gumpalan.
Tebal dan kentalnya gumpalan yang terbentuk bisa berbeda-beda di setiap periode haid. Untuk wanita dengan siklus menstruasi yang deras, pembentukan gumpalan bisa terjadi dalam jangka waktu lama.
Namun bisa saja di periode selanjutnya, gumpalan darah malah tidak terjadi sama sekali. Hal ini sangat tergantung pada banyak faktor, seperti pola diet dan gaya hidup.
Baca juga: Jangan Sepelekan Demam Berdarah, Yuk Ketahui Gejala-gejalanya!
Penyebab terjadinya darah haid menggumpal
Dilansir dari Healthline, beberapa faktor fisik dan hormonal di bawah ini sangat berpengaruh pada muncul tidaknya gumpalan darah ketika haid.
Obstruksi rahim
Ini merupakan kondisi di mana rahim mengalami pembengkakan, sehingga memberi tekanan ekstra pada dinding rahim. Hal inilah yang mendorong terjadinya perdarahan dan darah menstruasi jadi menggumpal.
Jika rahim tidak mampu berkontraksi dengan benar, darah juga dapat menggenang dan menggumpal di dalam rongga rahim. Beberapa hal yang bisa menyebabkan obstruksi rahim adalah:
Fibroid
Fibroid adalah tumor otot yang tumbuh di dinding rahim. Umumnya tidak berbahaya, namun selain bisa menyebabkan perdarahan menstruasi yang banyak, tumor ini juga dapat mengakibatkan:
- Perdarahan menstruasi tidak teratur
- Nyeri punggung bawah
- Sakit saat berhubungan seks
- Perut buncit, dan
- Masalah kesuburan
Endometriosis
Endometriosis adalah suatu kondisi di mana lapisan rahim tumbuh di luar rahim dan masuk ke saluran reproduksi. Menjelang waktu menstruasi tiba, kondisi ini dapat menyebabkan:
- Nyeri, keram
- Mual, muntah, dan diare saat mulai masuk jadwal haid
- Ketidaknyamanan saat berhubungan seks
- Infertilitas
- Sakit panggul
- Perdarahan abnormal, yang mungkin termasuk atau tidak termasuk pada kategori pembekuan
Penyebab pasti endometriosis tidak diketahui, namun faktor keturunan, hormon, dan operasi panggul dianggap cukup berperan menyebabkan kondisi ini.
Adenomiosis
Adenomiosis terjadi ketika lapisan rahim karena alasan yang tidak diketahui, tumbuh menjadi dinding rahim. Itu menyebabkan rahim membesar dan menebal dua hingga tiga kali lipat dari ukuran normalnya.
Pembengkakan ini akan membuat aliran darah haid menjadi deras, sehingga terbentuk genangan yang kelak menjadi gumpalan darah.
Ketidakseimbangan hormon
Untuk tumbuh dan menebal dengan baik, lapisan rahim sangat bergantung pada keseimbangan hormon estrogen dan progesteron.
Jika jumlahnya terlalu banyak atau terlalu sedikit, kamu bisa mengalami perdarahan menstruasi yang banyak, dan berujung pada terjadinya darah haid yang menggumpal.
Kapan kamu harus waspada?
Jika gumpalan terjadi berukuran kecil dan hanya terjadi sesekali, biasanya tidak ada yang perlu dikhawatirkan.
Namun apabila gumpalan yang kamu temukan berukuran besar dan keluar secara teratur selama menstruasi, ini dapat menandakan kondisi medis tertentu.
Kamu juga harus segera mencari bantuan medis jika gumpalan ini keluar saat hamil karena itu bisa menjadi pertanda terjadinya keguguran.
Jaga kesehatan kamu dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!