Share This Article
Merasakan puting digigit si Kecil saat menyusui bisa terasa sangat mengejutkan. Moms mungkin berpikir, “Mengapa ia melakukan ini kepada saya?” Moms bahkan dapat menjerit atau segera menarik diri.
Secara umum, menggigit adalah fase menyusui yang wajar dan cenderung akan berlalu dengan sendirinya. Ada banyak cara mengatasinya, jika itu terjadi pada Moms.
Salah satunya adalah dengan memahami mengapa bayi menggigit puting dan beberapa tips berikut ini.
Baca juga: Moms, Ini 5 Makanan yang Dilarang untuk Ibu Menyusui!
Mengapa bayi menggigit saat menyusu?
Dlansir dari Healthline, sampai dengan saat ini, tidak ada alasan pasti yang menyebabkan hal tersebut. Namun, ada beberapa alasan umum bayi menggigit, meliputi:
- Tumbuh gigi dengan gusi sensitif; menggigit mungkin terasa melegakan bagi mereka
- Bosan atau terganggu saat menyusui
- Mencoba menarik perhatian Moms
- Merasa tidak enak badan dengan pilek atau infeksi telinga, sehingga sulit menelan dan menyusu dengan benar
- Kewalahan oleh aliran air susu ibu (ASI) yang cepat
- Frustrasi dengan aliran ASI yang lambat.
Terkadang bayi akan menggigit karena lebih dari satu alasan sekaligus. Misalnya, jika sedang tumbuh gigi dan pilek.
Apa yang harus dilakukan jika bayi menggigit saat menyusu?
Selain tidak bersikap panik, berikut adalah beberapa pilihan tindakan yang dapat Moms lakukan ketika momen ini terjadi:
1. Cobalah untuk menghindari reaksi dramatis
Meskipun berteriak atau menjerit mungkin adalah naluri pertama Moms saat digigit. Namun itu tidak membantu dalam situasi ini dan bisa menjadi bumerang. Bayi mungkin menjadi kesal dan lebih sering menggigit jika mereka takut dengan respons tersebut.
2. Keluarkan bayi dari payudara dengan lembut
Letakkan jari kelingking atau jari lainnya di sudut mulut bayi, yang akan membuka segel dan memungkinkan bayi terlepas.
Moms juga dapat mencoba menarik bayi ke dekat dada, menekan sebentar wajahnya ke payudara, yang dapat menutupi hidung dan mulutnya dan mendorongnya untuk melepaskan kuncinya.
3. Tawarkan alternatif
Jika bayi tampak tumbuh gigi, Moms mungkin ingin menawarkan waslap basah atau mainan untuk menenangkan gusinya. Dengan begitu, Moms telah mengajari mereka untuk tidak menggunakan payudara sebagai teether.
4. Kenali tanda-tandanya
Membuat bayi berhenti menggigit adalah tentang pencegahan. Jika Moms tahu kapan biasanya ia menggigit, atau apa yang terjadi tepat sebelum bayi menggigit, maka Moms dapat mengantisipasi gigitan dan menghentikannya terjadi. Berikut beberapa hal umum yang perlu diperhatikan:
Kapan bayi biasanya menggigit?
Apakah mereka menggigit saat menunggu susu mengalir? Jika demikian, meremas payudara agar lebih banyak ASI mengalir atau sedikit memompa ASI agar ASI mengalir sebelum sesi menyusui dapat membantu.
Apakah mereka menggigit di akhir sesi atau saat mereka tampak bosan? Menawarkan sisi lain atau mengakhiri sesi menyusui mungkin bisa membantu kondisi ini.
Bagaimana latch on bayi?
Terkadang bayi menggigit karena mereka sedang tumbuh gigi, atau tubuh mereka yang sedang tumbuh membutuhkan posisi berbeda untuk menempel dengan nyaman.
Jika demikian, pikirkan cara untuk memosisikan bayi secara berbeda sehingga mulutnya berada di tempat yang berbeda.
Menyusui dengan posisi bersandar dapat mendorong bayi untuk menyusu lebih dalam. Jika Moms merasa menyusui tidak nyaman, posisi menyusui yang santai sering kali dapat membantu.
Perilaku lain
Moms mungkin memerhatikan bahwa rahang bayi mengencang tepat sebelum menggigit. Moms mungkin melihat mereka menggeliat atau gelisah. Mereka mungkin rewel atau tampak kesal.
Perhatikan apa yang terjadi dengan mereka sehingga Moms dapat mencegah kejadian gigitan yang membuat Moms tidak nyaman tersebut.
Apa yang harus dilakukan jika puting luka?
Sayangnya, dalam beberapa kasus, gigitan bayi dapat menyebabkan luka pada puting, yang bisa sangat menyakitkan. Selain mengurangi gigitan bayi, Moms juga perlu merawat kerusakan puting dengan beberapa cara berikut:
Pembilasan garam
Membilas dengan air garam bisa sangat menenangkan puting dan merupakan cara alami untuk menyembuhkan kulit dengan lembut.
Krim puting
Ada berbagai krim puting yang bisa membantu jika Moms mengalami lecet atau luka di puting. Krim puting mendorong “penyembuhan luka lembap”, dan dapat membantu penyembuhan kulit puting.
Pereda nyeri
Jika gigitan bayi terus terasa sakit, Moms dapat menggunakan pereda nyeri yang dijual bebas yang kompatibel dengan menyusui. Tanyakan kepada konsultan laktasi atau dokter untuk panduan lebih lanjut.
Pastikan untuk mengecek kesehatan kamu dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.