Share This Article
Ketika baru memiliki bayi, tentu saja mendengar buah hati menangis membuat hati resah dan bingung cara mengatasinya. Nah jangan panik dulu ya Moms, ternyata ini makna tangisan bayi yang wajib kamu ketahui.
Baca Juga: Bayi Sering Menangis karena Gatal? Yuk Ketahui Cara Mengatasinya
Menangis adalah cara bayi berkomunikasi
Melansir penjelasan dari Firstcry Parenting, cara bayi untuk berkomunikasi dengan orang-orang di sekitarnya termasuk orang tua mereka melalui tangisan dan mengeluarkan suara yang sulit dipahami.Â
Hingga saat ini banyak orang tua cenderung mengkategorikan tangisan bayi sebagai tanda lapar atau popok yang basah. Namun ternyata setiap tangisan bayi itu memiliki arti yang berbeda-beda.
Walaupun seorang ibu dan bayinya memiliki ikatan khusus, tanpa kata-kata dan sebagian besar melalui pemahaman intuitif. Namun, ketika bayi mulai menangis, bahkan seorang ibu yang berpengalaman pun menjadi tidak berdaya.
Berikut ini beberapa makna tangisan bayi yang wajib kamu ketahui seperti dilansir dari Firstcry Parenting:Â
1. Owh-Mengantuk
Bayi memiliki refleks suara “owh” untuk memberitahukan kepada ibu bahwa ia lelah. Suara yang di buat hampir sama seperti suara menguap.
Jika ini addalah waktunya tidur, bayi akan mengusap matanya, kemudian akan mulai menangis dengan suara yang pelan dan intonasi yang renddah, lalu perlahan akan meningkat dan lebih intens. Jika bayi ibu kelelahan, tangisannya mirip dengan tangisan jika bayi lapar.
Jika ibu bsia menangkap suara ini sebelum bayi menangis, ibu pasti dapat membedakannya.
Ibu bisa menggendong bayi atau meletakkannya di crib agar bayi bisa tidur nyenyak dengan sendirinya atau beristirahat.
2. Neh-Lapar
Bayi akan mengeluarkan refleks suara “neh” untuk memberitahu ibu bahwa ia lapar. Suara ini terbentuk saat bayi mulai menghisap dan lidah mendorong dinding mulut.
Bayi mulai menggigit atau menghisap jarinya atau menggapai daerah bagian payudara ibu. Jika bayi mulai mengangis ini akan ritmik dan intens. Semakin cepat ibu bisa memberikan bayi perhatian , semakin cepat bayi akan tenang kembali.
Ibu bisa langsung memberikan susu kepada bayi, baik itu ASI atau formula.
3. Heh-Bayi merasa tidak nyaman
Bayi akan menunjuksan refleks suara “heh” jika bayi merasa stress, tidak nyaman atau ia membutuhkan untuk mengganti popok. Suara ini dipicu oleh perasaan berkeringat atau gatal.
Saat bayi tidak nyaman, ia akan menangis dengan sedang dan berjeda. Tangisan akan semakin meningkat volumenya jika bayi tidak di hiraukan.
Semakin cepat ibu bisa mengganti popok, semakin cepat bayi akan kembali tenang.
Baca Juga: Mengatasi Perut Kembung pada Bayi Tak Boleh Sembarangan! Berikut Ini Caranya
4. Eairh-Gas atau Nyeri
Ketika bayi kembung atau perutnya terasa tidak nyaman, bayi akan memberikan refleks suara “eairh”. Suara ini muncul ketika gas di dalam perut terperangkap dan tidak bisa keluar.
Biasanya bayi akan menangis kencang, ritmik dan intense. Ini akan berlangsung sampai udara yang terperangkap keluar. Bayi biasanya kana mengangkat kakinya, tengkurap hingga melungkungkan punggungnya dan bayi juga akan gelisah. Jika BAB sedang berlangsung biasanya bayi akan mengangkat kakinya sampai ke dadanya untuk membantu prosesnya.
Ibu bisa membantu bayi untuk burp atau sendawa dan mengusap usap perutnya.
5. Eh-Sendawa
Jika bayi membuat suara refleks seperti “eh” ini menandakan bayi perlu sendawa. Ini bisa disebabkan udara yang terperangkap di dada.
Biasanya bayi akan membuat ekspresi kesakitan, menendang nendangkan kaki, menggerak gerakkan tangan dan menggerakkan pinggulnya. Bayi juga akan memalingkan wajah jika kamu memnerikan susu.
Ibu bisa memeluk bayi dnegan menghadap pada ibu dan menepuk nepuk punggungnya pelan untuk membantu bayi untuk sendawa.
Nah, itulah beberapa makna tangisan bayi bisa Moms pahami.
Jaga kesehatan bayi dengan memberikan makanan yang bergizi seimbang dan perhatikan agar istirahatnya cukup.
Jika bayi mengalami kesakitan, tidak ada salahnya lho untuk bertanya kepada dokter untuk mendapatkan saran kesehatan terbaik.
Moms bisa berkonsultasi dengan mitra dokter dari Good Doctor sekarang.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!