Share This Article
Di awal penggunaannya, face shield dianggap sebagai benda yang aneh dan berlebihan dalam menghadapi pandemi COVID-19. Tapi belakangan ini, penggunaan face shield sudah seperti suatu hal yang biasa dalam kehidupan bermasyarakat.
Sebenarnya apa sih face shield? Apakah benda ini sungguh dapat membantu mencegah penularan COVID-19? Simak ulasannya di bawah ini, ya!
Apa itu face shield?
Face shield adalah plastik melengkung atau panel plexiglas yang dikenakan dari atas dahi hingga dagu. Penggunaan face shield yakni bertujuan untuk melindungi mata, hidung dan mulut dari kemungkinan paparan aerosol atau droplet yang mengandung virus di udara.
Sebelum digunakan secara luas seperti saat ini, face shield biasanya digunakan oleh petugas kesehatan untuk prosedur tertentu di mana percikan droplet mungkin terjadi. Salah satunya oleh dokter gigi saat sedang melakukan prosedur pembersihan gigi.
Selain itu, face shield juga sering digunakan untuk keselamatan kerja dalam proyek perakitan perangkat keras.
Seperti apa kegunaan face shield?
Mungkin sampai saat ini kamu bertanya-tanya, apakah penggunaan face shield efektif dalam meminimalkan penularan COVID-19?
Sebuah studi tahun 2014 menunjukan bahwa ketika diuji terhadap aerosol influenza dari jarak 18 inci, hasilnya face shield dapat mengurangi paparan sebesar 96 persen selama periode segera setelah batuk.
Face shield juga mengurangi kontaminasi permukaan respirator sebesar 97 persen. Nah, seperti yang kita tahu bahwa virus COVID-19 bisa menyebar dari paparan aerosol dan droplet. Dengan begitu, face shield dapat digunakan untuk menjadi lapisan perlindungan tambahan terhadap COVID-19.
Tentu saja penggunaannya akan lebih maksimal jika dibarengi dengan mengenakan masker wajah, mempraktikkan jarak sosial yang aman dan mencuci tangan secara teratur.
Manfaat face shield
Ada berbagai manfaat dari face shield yang bisa kamu rasakan, terutama jika dalam masa pandemi seperti saat ini. Manfaat face shield antara lain:
Meminimalkan penularan COVID-19
Perlu kamu catat dan pahami jika face shield bukanlah pencegah penyebaran COVID-19, tetapi benda yang satu ini membantu mengurangi penularan. Face shield dapat memblokir droplet untuk masuk ke mulut dan mata.
Benda ini membantu melindungi seluruh wajah kamu dari cipratan dan semprotan patogen yang terbawa cairan. Oleh karena itu, face shield cukup efektif dalam menghentikan penularan virus dan air liur agar tidak masuk ke dalam tubuh melalui mata, hidung, dan mulut.
Mengurangi kebiasaan menyentuh wajah
Salah satu hal yang dianjurkan agar tidak terkena virus COVID-19 adalah tidak sembarangan menyentuh wajah dengan tangan. Apalagi jika kamu belum mencuci tangan.
Nah, menggunakan face shield diharapkan dapat membuat kamu lebih jarang menyentuh wajah dengan tangan yang belum dicuci.
Sebagai alat pencegah penularan yang dapat digunakan kembali
Manfaat besar lainnya dari face shield adalah ia dapat digunakan kembali, harganya juga tidak terlalu mahal, dan cara membersihkannya juga mudah.
Cara tepat membersihkan face shield
Satu keuntungan dari alat pelindung wajah ini dibandingkan masker adalah lebih mudah dibersihkan. Ya, face shield harus dibersihkan setiap hari dengan sabun dan air, serta dikeringkan dengan benar sebelum digunakan kembali. Berikut ini cara membersihkan face shield yang bisa kamu coba:
1. Rendam dengan air
Untuk menghindari goresan permukaan, rendam pelindung wajah dengan air hangat. Cara ini juga bisa membantu mempertahankan sifat anti-kabutnya.
2. Gunakan sabun
Gunakan sabun agar lebih bersih, tapi jangan gunakan produk pembersih rumah tangga yang mengandung amonia atau produk yang diformulasikan untuk membersihkan permukaan kaca.
Pembersih seperti ini justru berpotensi merusak permukaan plastik.
3. Jangan disikat
Jangan gunakan sikat untuk membersihkan face shield karena dapat membuat goresan mikroskopis. Sebagai pengganti sikat, kamu bisa menggunakan kain lembut atau spons.
Kamu juga bisa membersihkannya dengan menyemprotkan alkohol 70 persen atau disinfeksi agar face shield tetap steril.
Pantau perkembangan COVID-19 di Indonesia melalui situs resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!