Share This Article
Menyambut kelahiran buah hati, tentu banyak hal yang harus dipersiapkan. Di antaranya berbagai perlengkapan bayi baru lahir yang tentu akan dipakai sehari-hari.
Supaya efisien dan tidak terbuang percuma, siapkan daftarnya sejak awal dan hindari belanja berlebihan ya, Moms! Berikut panduan daftar perlengkapan bayi baru lahir yang bisa Moms pertimbangkan. Yuk disimak!
Baca Juga: Persalinan Makin Dekat? Kenali 6 Cara Pemicu Kontraksi Secara Alami
Daftar perlengkapan bayi baru lahir
Agar lebih memudahkan persiapan Moms menjelang kelahiran bayi, daftar perlengkapan akan dibagi menjadi dua kelompok: yaitu perlengkapan dasar dan tambahan.
Perlengkapan bayi baru lahir yang utama
Sebaiknya Moms lebih memprioritaskan beberapa perlengkapan dasar yang memang dipakai dan dibutuhkan oleh bayi secara terus-menerus setiap harinya.
Berikut perlengkapan dasar untuk bayi baru lahir seperti dikutip dari The Bump:
1. Pakaian bayi
Pastikan Moms menyiapkan baju lengan pendek dan panjang tujuannya agar bisa dipakai dengan nyaman oleh bayi sesuai dengan kondisi cuaca. Sebaiknya pilihlah model pakaian jumper untuk bayi baru lahir.
Moms juga bisa memilih baju bayi berkancing depan agar memudahkan saat memakaikan dan melepas setelah selesai mandi.
Hindari membeli baju dengan berbagai cetakan gambar yang menembus hingga ke dalam. Hal tersebut agar kulit tidak mengalami iritasi yang parah, karena bayi cenderung masih lebih sensitif dibanding orang dewasa.
Satu hal yang perlu diingat adalah untuk selalu mencuci pakaian bayi tersebut sebelum digunakan. Hal tersebut untuk menghilangkan kuman dan bakteri jahat yang menempel di pakaian.
2. Popok
Pertanyaan seputar popok kain atau popok sekali pakai sering membuat para ibu bingung. Tak ada salahnya menyiapkan kedua jenis popok. Namun jika Moms takut bayi akan cepat mengalami iritasi, boleh gunakan popok kain terlebih dahulu.
Tujuan penggunaan popok kain untuk menghindari masalah kulit pada bayi seperti ruam karena lembap setelah buang air besar dan kecil.
3. Kaus dalam
Fungsi dari kaus dalam ini sebenarnya untuk membuat tubuh bayi tetap terasa hangat, apalagi ketika musim hujan datang.
4. Topi bayi
Banyak yang mengira bahwa topi adalah salah satu perlengkapan tambahan untuk bayi baru lahir, padahal topi menjadi salah satu yang harus dimiliki. Fungsi dari topi sendiri untuk melindungi bayi dari paparan sinar matahari secara langsung saat berada di luar rumah.
Selain itu, topi juga bisa menghangatkan bagian telinga dan kepala bayi saat cuaca dingin.
5. Kaus kaki dan sarung tangan
Sebagai langkah awal ketika kamu baru memiliki seorang bayi, tak ada salahnya siapkan beberapa pasang kaus kaki dan sarung tangan nih, Moms. Hal tersebut tentu karena pemakaian kedua perlengkapan ini secara terus-menerus dan setiap hari.
Selain menjaga tubuh bayi agar hangat, sarung tangan bisa mencegah kuku-kuku bayi menggores kulit wajahnya.
Namun perlu kamu ketahui, bahwa sebenarnya pemakaian sarung tangan dan kaki ini tidak dianjurkan untuk digunakan sepanjang hari, ya. Alasannya karena tangan dan kaki merupakan indra peraba yang merupakan alat untuk bayi belajar mengenal rasa.
5. Perlengkapan mandi
Setelah menyiapkan beberapa pakaian, popok, kaus dalam hingga kaus kaki, hal lain yang tidak boleh tertinggal adalah perlengkapan mandi bayi.
Perlengkapan mandi yang harus Moms beli untuk bayi baru lahir yaitu bak mandi khusus bayi, handuk, alas tidur tahan air atau biasa disebut perlak, waslap, sampo dan sabun khusus bayi.
Pastikan Moms tidak menggunakan sabun dan sampo yang mengandung banyak bahan kimia. Hal tersebut menghindari bayi mengalami iritasi pada beberapa bagian tubuh yang rawan seperti mata, telinga hingga kulit.
Disarankan juga Moms menggunakan sabun dan sampo yang memang diformulasikan khusus untuk bayi tanpa mengandung parfum. Tujuannya agar kulit bayi tidak mengalami kondisi yang kering karena sensitif.
6. Perlengkapan tidur
Waktu istirahat salah satu hal yang penting untuk mendukung kesehatan dan perkembangan bayi. Jadi usahakanlah membuat suasana tidur sang buah hati menjadi lebih nyaman ya, Moms.
Beberapa perlengkapan yang tidak boleh tertinggal adalah perlak, kain bedong, kelambu, dan tempat tidur bayi.
Perlak umumnya sangat dibutuhkan dan harus ada di atas tempat tidur bayi tersebut untuk menjaga kenyamanan bayi agar tidak terasa lembap ketika mereka ngompol saat tidur.
Kain bedong untuk membuat bayi lebih hangat, namun perlu diingat sangat tidak disarankan untuk membedong bayi dengan kencang. Kelambu di tempat tidur bayi menjadi faktor yang penting juga agar si Kecil terhindar dari gigitan nyamuk.
7. Pelengkap perlengkapan dasar
Selain perlengkapan dasar di atas, harus ada beberapa pelengkap yang nantinya akan menjadi kebutuhan bayi sehari-hari. Di antaranya yaitu gendongan bayi, minyak telon, kain kasa dan kapas steril, tas bayi, pembersih telinga, celemek bayi, selimut, gunting.
Tak ketinggalan juga perabot kamar bayi untuk menyimpan berbagai perlengkapan dengan bersih dan teratur.
8. Perlengkapan menyusui
Selain untuk kebutuhan bayi, perhatikan juga kebutuhan perlengkapan menyusui ya, Moms. Pastikan tersedia perlengkapan untuk mendukung masa menyusui eksklusif untuk bayi.
Perlengkapan sepeti pompa ASI, wadah untuk ASI, pendingin atau kulkas khusus, nursing apron, hingga peralatan khusus untuk membersihkan botol.
Pompa ASI bisa Moms pilih sesuai dengan keinginan karena tersedia dalam bentuk manual maupun elektrik. Pastikan untuk rutin membersihkan semua peralatan menyusui, termasuk pompa ASI agar terhindar dari kuman dan bakteri yang bisa menyerang sistem kekebalan tubuh.
9. Botol susu bayi
Sangat disarankan untuk tidak sembarangan dalam memilih botol susu terutama dot.
Hal tersebut sangat penting karena harus disesuaikan dengan puting ibu demi menciptakan rasa nyaman ketika bayi sedang minum susu.
Namun dalam beberapa kasus, bayi dapat mempunyai alergi terhadap bahan lateks. Jadi pastikan, ketika mulai timbul gejala-gejala yang tidak segera konsultasikan dengan dokter.
Perlengkapan bayi baru lahir sebagai tambahan
Beberapa perlengkapan dasar untuk bayi baru lahir memang cukup banyak jumlahnya. Namun ada juga beberapa perlengkapan tambahan yang biasanya akan sangat dibutuhkan oleh bayi walaupun tidak untuk sehari-hari.
1. Mainan bayi
Demi mendapatkan beberapa perlengkapan tambahan seperti ini, kamu tidak perlu harus selalu membeli. Bisa juga Moms manfaatkan dengan menggunakan pemberian barang-barang dari kado. Mainan-mainan untuk bayi tidak selalu harus beli jadi.
Moms juga bisa membuat sendiri mainan tersebut sekaligus untuk melatih stimulasi sensorik bayi.
2. Bouncer bayi
Perlengkapan tambahan lainnya yakni gendongan dari kain dan bouncer bayi.
Bouncer bayi merupakan kursi empuk yang rendah ke tanah dan memiliki tali pengaman untuk bayi saat duduk. Kegunaan dari bouncer bayi sendiri adalah membantu memperkuat, meregangkan, dan membangun kaki sebagai persiapan untuk merangkak serta berjalan.
Ingat ya, Moms bisa menyesuaikan dengan kondisi dan jumlah barang yang ada di rumah. Dengan begitu perlengkapan bayi tidak akan terlalu menumpuk di kamar.
Rekomendasi stroller bayi untuk perlengkapan bayi baru lahir
Salah satu perlengkapan tambahan lainnya yang bisa dipersiapkan adalah stroller bayi. Stroller atau kereta dorong bayi merupakan aksesoris penting untuk membawa bayi bolak-balik dari suatu tempat.
Karena itu, memilih kereta dorong atau stroller sepeda bayi yang aman dan nyaman sangatlah penting.
Stroller atau kereta dorong bayi yang tepat dapat membuat perbedaan besar dalam kemudahan dan aksesibilitas kehidupan sehari-hari. Nah, agar lebih mudah berikut rekomendasi stroller bayi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Full-sized stroller
Jika kamu ingin berinvestasi untuk kereta dorong bayi hingga usia balita, maka stroller ukuran penuh bisa menjadi solusi. Stroller ukuran penuh biasanya lebih besar, lebih kokoh, tahan lama, dan memiliki tempat penyimpanan yang serba guna.
Umbrella stroller
Beberapa fitur yang ditemukan di stroller ukuran penuh mungkin akan hilang, namun diganti dengan adanya payung. Selain itu, stroller jenis payung ini juga jauh lebih ringan, mudah dibawa, dan dapat disimpan di bagasi kendaraan
Double stroller
Bagi kamu yang memiliki anak kembar, atau usia yang tidak jauh dengan saudaranya maka stroller ganda bisa menjadi pilihan. Kereta dorong ini akan mempermudah kamu karena hanya perlu mengelola satu stroller ketika berpergian.
Car seat carrier
Jenis stroller satu ini cukup ringan dan bisa dengan mudah keluar masuk mobil. Biasanya, car seat carrier menjadi pilihan keluarga yang menyukai travelling karena bisa dijadikan tempat duduk bayi dalam mobil dan stroller hanya dalam waktu sekejap.
Harga stroller bayi
Memilah-milah situs web harus dilakukan untuk mendapatkan harga stroller bayi yang diinginkan. Terdapat beberapa strategi untuk meneliti ulasan dan mendapatkan harga stroller sesuai keinginan, yakni jenis stroller sepeda bayi dan kebutuhan penggunaannya.
Sebelum mencari harga stroller bayi, ada baiknya untuk mencari situs yang menawarkan rekomendasi stroller bayi lengkap. Harga stroller bayi sendiri dimulai dari yang paling murah sekitar Rp430.000 hingga Rp1.200.000 atau bahkan lebih sesuai masing-masing toko.
Jenis stroller sepeda bayi biasanya yang akan menentukan harga. Untuk itu, hal tepat yang bisa dilakukan adalah mencari rekomendasi stroller bayi pada situs website.
Persiapan mental ibu baru
Tak ketinggalan yaitu persiapan mental seorang ibu baru tentu harus mendapatkan dukungan dari suami dan keluarga terdekat. Biasanya yang paling ditakuti ketika seseorang menjadi ibu adalah mengalami sindrom baby blues.
Dilansir Healthline, sekitar 80 persen ibu mengalami baby blues, yang merujuk pada periode singkat setelah melahirkan yang dipenuhi dengan perasaan sedih, cemas, stres, dan perubahan suasana hati.
Setelah lahir, tubuh mengalami fluktuasi hormon yang ekstrem untuk membantu memulihkan dan merawat bayi.
Selain itu bagian rahim juga akan mulai menyusut kembali ke ukuran normal. Ketika perubahan hormon itu terjadi, tentu saja dapat memengaruhi kondisi pikiran ibu yang baru melahirkan bayinya.
Apalagi perubahan jam istirahat tentu membuat Moms stres karena harus terjaga sepanjang malam untuk menggantikan popok bayi atau hanya sekadar menyusui.
Baca juga: Jangan Panik Moms, Begini Lho, Cara Mengatasi Baby Blues
Mempersiapkan hospital bag
Menjelang keberangkatan ke rumah sakit untuk proses persalinan, hospital bag bisa memudahkan Moms dalam menghadapi kelahiran buah hati tercinta. Berikut perlengkapan apa saja yang sebaiknya ada di hospital bag yang Moms perlu bawa dari rumah:
- Dokumen penting seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), kartu asuransi, catatan riwayat pemeriksaan, dan lain sebagainya.
- Uang tunai.
- Smartphone dan pengisi dayanya.
- Majalah untuk mengisi waktu senggang jelang persalinan.
- Alat relaksasi, seperti pemijat punggung, losion, bantal khusus, dan lain sebagainya.
- Camilan dan permen untuk mengatasi mulut kering selama persalinan.
- Perlengkapan mandi untuk Moms.
- Produk perawaran rambut.
- Pakaian tidur, termasuk pakaian dan celana dalam tambahan.
- Sandal jepit untuk mandi atau dipakai jika kaki membengkak setelah melahirkan.
- Bra menyusui.
- Satu atau dua tas lain untuk membawa perlengkapan bayi seperti yang telah disebutkan di atas.
Demikian beberapa informasi tentang perlengkapan bayi baru lahir yang bisa Moms siapkan sejak awal sebelum persalinan. Buat dulu daftarnya supaya tidak ada yang terlupa ya, Moms!
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!