Share This Article
Hampir setiap orang ingin memiliki bentuk tubuh yang proporsional. Bukan cuma dari berat badan saja, untuk mengetahui lebih tepat perlu dihitung BMI. Bagaimana cara menghitung BMI, ya?
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang Body Mass Index alias BMI, yuk simak ulasan lengkapnya berikut ini!
Apa itu BMI?
BMI adalah singkatan dari Body Mass Index yang merupakan perhitungan kalkulasi berdasarkan pada tinggi dan berat badan.
Ini adalah salah satu metode penghitungan mudah yang dapat memberikan kamu informasi dasar tentang proporsi tubuh.
Angka BMI dapat menjadi bahan pertimbangan apakah proporsi tubuh kamu sudah seimbang atau belum. Jika angkanya lebih dari normal, artinya proporsi tubuh kamu berlebihan. Pun demikian sebaliknya.
Melalui kalkulator penghitungan BMI ini, kamu dapat mengetahui cara menghitung berat badan yang ideal. Metrik ini bisa menjadi acuan awal untuk memperkirakan apakah kamu memiliki golongan berat badan sehat atau tidak.
Aturan tentang BMI
Dilansir patient.info, kalkulator BMI ini hanya boleh digunakan oleh orang dewasa. Bagi kamu yang sedang hamil atau menyusui sebaiknya tidak bergantung pada pembacaan BMI ini ya.
Selain itu, jika sudah mengetahui angka BMI, hindari melakukan tindakan sendiri dan lakukan konsultasi hanya pada ahli seperti dokter gizi.
Rumus menghitung BMI
BMI yang disebut juga sebagai Indeks Massa Tubuh (IMT) dihitung sebagai berat tubuh yang kamu miliki dalam hitungan kilogram kemudian dibagi dengan kuadrat tinggi tubuh dilihat dari hitungan meter. Dapat disimpulkan seperti ini rumus menghitungnya BMI = kg/m2.
Misalnya jika kamu memiliki berat badan 75 kg dan tinggi badan 1,65 m (165 cm), maka penghitungan BMI-nya yaitu:
BMI = 75kg / (1,65 x 1,65) = 27, 55.
Angka yang kamu dapatkan nantinya bisa dicocokkan dengan kategori BMI di bawah berikut, apakah kamu termasuk kurus, normal, kegemukan atau obesitas.
Jika kamu kesulitan untuk menghitung BMI secara manual, bisa juga gunakan kalkulator secara online yang sudah bisa diakses melalui internet.
Kategori hasil hitung BMI
Dilansir kemkes.go.id, terdapat beberapa kategori BMI yang dibedakan untuk wanita dan pria, yakni:
1. BMI untuk wanita
- Kurus: < 17
- Normal: 17 – 23
- Kegemukan: 23 – 27
- Obesitas: > 27
2. BMI untuk pria
- Kurus: < 18
- Normal: 18 – 25
- Kegemukan: 25 – 27
- Obesitas: > 27
Perlu kamu ketahui bahwa semakin tinggi hasil penghitungan dari BMI maka akan semakin tinggi pula risiko kamu terkena obesitas.
Walaupun BMI dapat menghitung berat badan ideal tetapi angka tersebut juga tidak sempurna, karena belum mampu memberikan informasi kondisi tubuh secara menyeluruh.
Hal tersebut yang menjadi salah satu alasan, mengapa kamu harus tetap konsultasikan kondisi tubuh kepada dokter jika ingin memiliki tubuh ideal dan sehat.
Manfaat memiliki berat badan ideal
Tak hanya mendapatkan bentuk tubuh yang proposional, dengan menjaga berat badan tetap terkendali kamu juga akan merasakan beberapa manfaat yang baik bagi tubuh.
Beberapa manfaatnya seperti mengurangi risiko terkena nyeri sendi dan nyeri otot, pola dan kualitas tidur lebih baik, hingga peredaran darah serta metabolisme yang lancar.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.
Baca juga: 7 Cara Menjaga Kesehatan Paru-paru yang Mudah Diterapkan