Share This Article
Istilah panas dalam sering digunakan saat seseorang mengalami gangguan tenggorokan. Untuk meredakannya, kamu bisa mengonsumi beberapa jenis makanan untuk mengatasi panas dalam.
Selain lebih alami, khasiat dari makanan untuk mengatasi panas dalam juga tak kalah ampuh dari obat-obatan. Jadi, ada makanan apa saja yang bisa kamu makan untuk mengatasi gangguan kesehatan ini?
Apa itu panas dalam?
Secara medis sebenarnya panas dalam bukan merupakan sebuah penyakit. Ia lebih bersifat seperti kumpulan gejala dari penyakit yang menyerang tenggorokan. Ciri umumnya adalah bibir pecah-pecah, bau mulut, dan sensasi panas pada tenggorokan yang membuat kamu sulit menelan.
Panas dalam disebabkan oleh kekurangan vitamin C, serat, dan cairan tubuh. Ini juga bisa terjadi karena kamu terlalu banyak mengonsumsi makanan berlemak seperti gorengan.
Perbanyak buah dan sayuran untuk mengatasi panas dalam
Dilansir dari medicalnewstoday.com, panas dalam dapat diatasi dengan mengonsumsi sesuatu yang lembut dan bernutrisi. Salah satunya adalah vitamin C yang banyak terdapat pada buah dan sayuran.
Selain dimakan langsung, kamu juga bisa mengonsumsinya dalam berbagai olahan misalnya es, smoothies, atau jus. Pilih buah-buahan dengan kandungan anti oksidan tinggi seperti bluberi, ceri, atau kiwi.
Sedikit tips tambahan, hindari pemberian gula atau sirup agar kandungan nutrisi buah tetap terjaga.
Kaldu sayur dengan rempah-rempah dapat mengatasi panas dalam
Berbagai bumbu dapur seperti kunyit, bawang putih, atau lada hitam telah lama dikenal memiliki khasiat mengobati berbagai penyakit. Misalnya senyawa sulfur yang terdapat pada bawang putih, sangat baik untuk meredakan peradangan.
Sifat therapeutic pada kunyit juga terbukti secara ilmiah bisa melawan bakteri, virus, hingga jamur. Berbagai penelitian juga menunjukkan bahwa komponen aktif kurkumin mampu menurunkan kadar enzim penyebab inflamasi dalam tubuh.
Jika semua itu dikombinasikan dengan kaldu sayuran yang penuh gizi, sajian ini tentu sangat pas dikonsumsi untuk mengatasi panas dalam. Jangan lupa sajikan dalam kondisi hangat agar tidak melukai tenggorokan, ya.
Ubi jalar yang diberi bumbu kayu manis
Ubi jalar memiliki dua nutrisi kunci yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh seseorang. Pertama adalah vitamin A, dan yang kedua adalah vitamin C. Tanaman yang satu ini juga kaya akan anti oksidan yang ampuh meredakan radang.
Sementara itu kayu manis tidak hanya berperan sebagai pemanis alami, tapi juga menjadi sumber anti oksidan yang mampu melawan virus, bakteri, sampai jamur.
Cara penyajiannya cukup mudah, kukus dan tumbuk ubi jalar sampai halus agar tenggorokan tidak sakit saat menelannya. Lalu tambahkan bubuk kayu manis atau madu secukupnya sebagai pemanis alami.
Teh kamomil dan lemon
Kamomil memiliki komponen anti peradangan yang dapat membuat seseorang tidur lebih lelap. Istirahat adalah salah satu kunci kesembuhan termasuk saat mengalami panas dalam.
Apalagi jika gangguan ini disertai dengan batuk. Konsumsi teh kamomil akan membantu mengurangi keram pada perut yang terjadi ketika batuk. Tambahkan sedikit air perasan lemon sebagai anti oksidan tambahan bagi tubuhmu, ya.
Oatmeal dapat mengatasi panas dalam
Kamu bisa mengambil antioksidan yang bisa meredakan peradangan dan magnesium untuk mendukung proses penyembuhan dari oat.
Sebagai nilai tambah, makanan yang satu ini juga mengenyangkan namun rendah kalori. Jadi sangat pas untuk kamu yang hendak memulai pola makan sehat.
Agar rasanya lebih lezat, tak ada salahnya menambahkan beberapa jenis buah seperti pisang yang dilumatkan, atau bluberi yang dipotong-potong kecil. Sajikan oat dalam keadaan hangat dan berikan sedikit kayu manis atau madu sebagai sentuhan akhir.
Jahe
Akar jahe yang segar adalah sumber anti inflamasi yang ampuh. Selain itu jahe juga mampu menghilangkan mual, menguatkan kekebalan tubuh, dan memiliki kandungan anti virus yang tinggi.
Cara mengonsumsinya untuk mengobati panas dalam adalah dengan mengupas jahe lalu diparut sampai halus. Setelah itu tambahkan pada teh hangat yang dicampur madu, atau oat yang telah dicampur dengan buah-buahan.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!