Share This Article
Kamu sering mengalami sakit kepala yang luar biasa dengan sensasi berputar-putar? Bisa jadi kamu mengidap penyakit vertigo. Apa saja ya penyebab vertigo?
Untuk mengetahuinya secara mendalam, yuk kita kenali penyakit ini!
Apa saja yang menjadi penyebab vertigo?
Vertigo merupakan sensasi hilangnya keseimbangan dimana seseorang merasa ruangan di sekelilingnya berputar-putar. Mungkin kamu yang mengidap penyakit ini menganggap vertigo seperti pusing, kliyengan, dan perasaan seakan-akan jatuh.
BPPV
Beneign Paroxysmal Positional Vertigo atau vertigo paroksismal benigna merupakan gangguan keseimbangan yang paling umum. BPPV terjadi ketika partikel-partikel kalsium kecil yang menggumpal di telinga bagian dalam.
Di mana telinga bagian dalam berfungsi untuk mengirimkan sinyal ke otak dimana pergerakan kepala dan tubuh kamu sesuai gravitasi sehingga kamu bisa menjaga keseimbangan kamu.
Jika partikel tersebut menggumpal di telinga bagian dalam, vertigo dapat menyerang kamu secara tiba-tiba.
Penyakit maniere
Penyakit ini merupakan penyakit langka yang menyerang telinga bagian dalam. Meski penyakit maniere ini jarang terjadi, tetapi penyakit yang satu ini bisa menyebabkan vertigo yang sangat parah. Bahkan yang lebih mengerikannya lagi, kamu bisa kehilangan pendengaran kamu.
Neuritis verstibular
Kondisi ini adalah peradangan yang terjadi pada bagian saraf telinga yang terhubung langsung dengan otak. Peradangan ini bisa terjadi karena adanya infeksi virus yang biasanya tidak disertai dengan gejala apapun.
Hal ini dapat terjadi selama beberapa jam dalam sehari. Kamu akan merasakan kehilangan keseimbangan, kepala terasa keliyengan, mual, bahkan disertai dengan muntah.
Tetapi berbeda dengan mengakit mainere, di kondisi ini biasanya tidak membuat penderitanya kehilangan pendengaran.
Labirinitis
Labirinitis merupakan perdangan dan infeksi yang terjadi di telinga bagian dalam, khususnya pada saluran berliku dan penuh cairan. Infeksi ini biasanya disebabkan oleh virus dan bakteri, misalnya terjadi pada pengidap sakit flu ataupun pilek.
Kolesteatoma
Ini merupakan tumor jinak yang tumbuh di area tengah atau belakang gendang telinga. Jika tidak diatasi dengan cepat, tumor ini bisa membesar dan menyebabkan rusaknya telinga kamu bahkan kamu juga bisa mengalami vertigo yang luar biasa.
Penyebab vertigo akibat faktor lainnya
Ternyata tidak hanya hal diatas yang menyebabkan kamu mengalami vertigo, ada hal lain yang dinamakan vertigo central yang terjadi akibat adanya masalah pada otak. Simak ulasannya secara lengkap di bawah ini:
Migrain
Kondisi ini dapat menyebabkan kamu mengalami sakit yang luar biasa di salah satu sisi kepala kamu dengan rasa nyeri yang berdenyut. Biasanya yang paling sering mengalami migrain adalah kaum muda.
Multiple Sclerosis
Ini merupakan kondisi seseorang yang mengalami gangguan pada sinyal saraf yang terjadi pada sistem saraf pusat otak dan tulang belakang. Hal ini dapat diakibatkan oleh kesalahan pada sistem kekebalan tubuh seseorang.
Tumor otak
Kondisi seperti ini merupakan kondisi sesorang yang mengidap penyakit tumor otak. Tumor otak biasanya menyerang otak kecil sehingga menyebabkan seseorang akan terganggu gerakan tubuhnya dan menyebabkan kehilangan keseimbangan dan terjadilah vertigo.
Stroke sebagai penyebab vertigo
Stroke merupakan kondisi dimana seseorang mengalami gangguan penyumbatan di pembuh darah yang terjadi pada otak. Meski tidak semua orang yang mengidap penyakit stroke mengalami hal ini, tetapi ada beberapa orang yang merasakan vertigo pada awalnya.
Mengalami cedera kepala
Biasanya jika orang yang pernah mengalami cedera di bagian kepala, mungkin akan merasakan gejala vertigo sewaktu-waktu. Sebaiknya jika kamu sering merasakan hal tersebut, segerakan periksa ke dokter agar mengetahuinya lebih lanjut.
Penyebab vertigo juga bisa karena efek samping obat
Bisa saja vertigo terjadi karena kamu sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu. Hal tersebut menimbulkan reaksi atau efek samping di dalam tubuh kamu.
Untuk memastikannya, tanyakan ke dokter yang menanganimu agar kamu tidak mengalami penyakit ini secara terus menerus.Itulah beberapa penyebab vertigo yang bisa saja terjadi kepada kamu.
Dikarenakan penyakit ini ini terjadi sewaktu-waktu, kamu harus waspada dan hati-hati ya. Langkah awal yang dapat kamu lakukan dengan menarik napas dalam-dalam dan diam sejenak agar penyakit kamu mereda.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.