Share This Article
Masalah kecemasan bisa dialami oleh semua orang dari berbagai golongan usia. Kecemasan sendiri ditandai dengan kekhawatiran dan kegugupan terus-menerus dan terkadang berkaitan dengan kesehatan otak.
Beberapa orang bisa melakukan berbagai perubahan gaya hidup untuk membantu mengelola masalah kecemasan yang dialami. Untuk mengetahui cara mengatasi kecemasan lebih lanjut yuk simak penjelan di bawah ini.
Baca juga: Memberi Susu Kolostrum Sebelum ASI, Ini Dia Manfaat Luar Biasa yang Diperoleh Bayi
Beberapa makanan yang bisa atasi kecemasan
Dilansir dari Medical News Today, kecemasan akan dialami seseorang dengan ditandai munculnya gejala selama 6 bulan atau lebih.
Gejala gangguan kecemasan, meliputi gejala psikologis dan fisik seperti takut, ketegangan, sifat lekas marah, sulit berkonsentrasi, dan detak jantung meningkat.
Mengonsumsi makanan seperti sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, biji-bijian, dan protein tanpa lemak dapat membantu mengatasi kecemasan. Nah, beberapa makanan yang mampu mengatasi masalah kecemasan, antara lain:
Ikan salmon
Ikan salmon mampu mengurangi kecemasan karena mengandung nutrisi yang meningkatkan kesehatan otak, termasuk vitamin D dan asam lemak omega-3 yakni EPA dan DHA.
EPA dan DHA dapat mengatur neurotransmiter dopamin dan serotonin yang dapat menenangkan dan merilekskan tubuh.
Penelitian juga menunjukkan asam lemak ini dapat mengurangi peradangan dan mencegah disfungsi sel otak yang mengarah pada perkembangan gangguan mental. Mengonsumsi EPA dan DHA dalam jumlah cukup bisa meningkatkan kemampuan otak untuk mengatasi gejala kecemasan.
Kunyit
Kunyit merupakan rempah-rempah yang mengandung kurkumin, yakni senyawa dengan manfaat untuk meningkatkan kesehatan otak dan mencegah gangguan kecemasan.
Kurkumin juga memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi yang kuat di mana dapat mencegah kerusakan sel-sel otak.
Efek ini sebagian disebabkan oleh kemampuan kurkumin untuk mengurangi penanda inflamasi, seperti sitokin yang sering dikaitkan dengan perkembangan kecemasan.
Tak hanya itu, kurkumin telah terbukti meningkatkan kadar antioksidan darah yang cenderung rendah pada individu dengan kondisi kecemasan.
Coklat hitam
Makanan lainnya yang bisa bantu atasi masalah kecemasan adalah coklat hitam. Coklat jenis ini mengandung flavonol di mana merupakan antioksidan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan fungsi otak.
Kandungan ini dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan kemampuan untuk beradaptasi dengan situasi stres. Efek ini juga memungkinkan kamu untuk menyesuaikan diri dengan lebih baik pada situasi stres yang dapat menyebabkan kecemasan dan gangguan mood lainnya.
Telur
Perlu diketahui, kuning telur merupakan sumber vitamin D dan protein yang sangat baik. Tak hanya itu, telur juga mengandung triptofan yaitu asam amino yang membantu pembentukan serotonin.
Serotonin merupakan neurotransmiter kimiawi yang umumnya membantu mengatur suasana hati, tidur, memori, dan perilaku. Serotonin juga dianggap bisa membantu meningkatkan fungsi otak dan meredakan kecemasan.
Yoghurt
Selain makanan, minuman seperti yoghurt juga bisa membantu mengurangi gejala kecemasan. Yoghurt mengandung bakteri sehat yakni Lactobacillus dan Bifidobacterium yang memiliki efek positif pada kesehatan otak.
Menurut tinjauan klinis baru-baru ini bahwa yoghurt dan produk susu lain dapat menghasilkan efek antiinflamasi pada tubuh.
Karena itu, memasukkan yoghurt dan makanan fermentasi lain untuk konsumsi harian dapat membantu kamu dalam mengurangi kecemasan dan stres.
Teh hijau
Teh hijau mengandung asam amino yang disebut theanine yang diketahui memiliki efek anti kecemasan dan bisa meningkatkan produksi serotonin serta dopamin.
Selain itu, teh hijau juga mengandung epigallocatechin gallate atau EGCG yang dapat membantu meningkatkan kesehatan otak.
Minuman sehat satu ini mudah ditambahkan ke dalam menu makanan sehari-hari. Teh hijau bisa menjadi pengganti yang cocok untuk minuman ringan, kopi, dan minuman beralkohol karena berbagai manfaat di dalamnya.
Makanan lain yang bisa bantu meringankan kecemasan
Makanan dengan kualitas tinggi, karbohidrat padat, nutrisi, lemak, dan protein bisa membantu meringankan kecemasan.
Karena itu, usahakan untuk mengonsumsi makanan utuh, buah-buah, daging tanpa lemak, dan ikan. Beberapa makanan lain yang bisa bantu meringankan masalah kecemasan, yakni:
- Makanan yang mengandung triptofan, seperti kalkun, keju, nanas, pisang, oat, dan tahu.
- Kacang-kacangan, terutama almond yang merupakaan sumber vitamin E.
- Sumber protein, seperti kacang-kacangan, ikan, dan produk susu.
- Blueberry, umumnya mengandung vitamin C dan antioksidan lain.
Beberapa makanan ini dapat membantu mengatasi gejala kecemasan karena mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan otak. Jika ragu, bicarakan dengan dokter mengenai makanan atau minuman lain yang bisa membantu mengurangi gejala kecemasan ya!
Baca juga: Jangan Malas! Ini Tips Menjaga Semangat Berolahraga Daring Selama Pandemi
Jaga kesehatan Anda dan keluarga dengan konsultasi rutin bersama mitra dokter kami. Download aplikasi Good Doctor sekarang, klik link ini, ya!