Share This Article
Tidak ada lagi yang meragukan betapa pentingnya air putih bagi tubuh, termasuk untuk menurunkan berat badan. Penasaran, simak tips diet air putih yang bisa jadi pilihan kamu untuk mendapatkan berat badan ideal.
Dalam sehari, air putih bahkan menempati urutan pertama yang harus dipenuhi. Ia menentukan kelancaran proses metabolisme dalam tubuh sekaligus konsentrasi.
Selain itu air putih juga bermanfaat untuk menjaga kinerja ginjal, mencegah kulit kusam, mencegah penuaan dini, dan bisa pula menurunkan berat badan. Khusus untuk yang terakhir, akan kamu dapatkan asal tepat mengonsumsinya.
Baca Juga: Mengenal Tramadol, Obat Pereda Nyeri yang Kerap Disalahgunakan sebagai Narkotika
Manfaat air putih
Memenuhi asupan cairan dengan minum air putih banyak setiap hari merupakan hal yang penting. Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa air putih mendatangkan banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuhmu.
Seseorang yang kurang minum air putih biasanya akan mengalami beberapa gejala, seperti kelelahan, mulut kering, kulit menjadi kusam, atau bahkan sakit kepala.
Maka dari itu, sangat penting untuk minum air putih banyak agar kesehatan tubuhmu tetap terjaga. Berikut adalah penjelasan selengkapnya mengenai manfaat air putih.
Meningkatkan daya ingat dan suasana hati
Penelitian menunjukkan bahwa dehidrasi ringan sekalipun dapat merusak daya ingat serta suasana hati seseorang, baik anak-anak maupun orang tua.
Untuk menghindari hal ini, sebaiknya konsumsilah air putih yang cukup setiap hari. Kamu dapat mengonsumsi air putih dingin ataupun air putih hangat.
Membantu menjaga berat badan sehat
Tetap terhidrasi ternyata juga dapat membantu menjaga berat badan ideal lho!
Tak hanya itu, air putih juga dapat membantu untuk menurunkan berat badan, jika dikonsumsi sebagai pengganti jus atau soda yang dimaniskan. Minum air putih sebelum makan dipercaya dapat membantu mencegah makan berlebihan serta dapat menciptakan rasa kenyang.
Mengurangi sakit kepala dan migrain
Kurang minum air putih dapat meningkatkan risiko terkena sakit kepala ataupun migrain.
Agar kamu terhindar dari masalah ini, sebaiknya konsumsilah air putih dingin maupun air putih hangat dalam jumlah yang cukup.
Membantu mencegah batu ginjal
Ginjal merupakan organ yang penting, karena ginjal mengatur cairan di dalam tubuh. Namun sayangnya, kurang minum air putih dapat meningkatkan risiko pengembangan atau kambuhnya batu ginjal lho!
Minum air putih banyak setiap hari dapat membantu ginjal menjalankan fungsi normalnya. Hal ini karena air dapat membantu melarutkan mineral dan nutrisi, yang mana membuatnya lebih mudah dicerna oleh tubuh.
Bukan hanya itu saja, air juga dapat membantu menghilangkan produk limbah dari dalam tubuh.
Mencegah sembelit
Manfaat air putih selanjutnya adalah air putih dapat mencegah sembelit pada anak-anak dan orang dewasa.
Hal itu karena air membantu untuk ‘menjaga pergerakan’ dalam sistem pencernaan, sehingga memenuhi asupan cairan dan tetap terhidrasi dapat membantu mencegah ternjadinya sembelit.
Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu dapat mengonsumsi air putih hangat. Namun, jika kamu tidak telalu menyukai air putih hangat, kamu dapat menggantinya dengan mengonsumsi air putih dingin.
Tips diet air putih untuk mendapatkan berat badan ideal
Berikut tips diet dengan air putih yang bisa kamu terapkan mulai dari sekarang.
1. Minum air putih sebelum makan
Minum air putih sebelum makan akan mengendalikan nafsu makan, mengurangi rasa lapar dan menimbulkan rasa kenyang. Ini adalah salah satu manfaat air putih yang telah dijelaskan sebelumnya.
Dengan mengendalikan nafsu makan, jumlah makanan yang kamu konsumsi akan berkurang dan kalori yang diserap tubuh juga semakin sedikit.
Menurut penelitian, meminum air putih sebelum makan bisa mengurangi asupan makanan hingga 75 kalori. Selain itu, juga akan menghindarkan dari cegukan, melembapkan lapisan lambung, hingga mengurangi rasa tidak nyaman saat makan.
Jadi pastikan kamu minum minimal segelas air putih sebelum makan.
2. Minum air putih setelah bangun tidur pagi hari
Ketika bangun tidur di pagi hari, tubuh kekurangan banyak cairan. Selain itu lambung juga dalam keadaan kosong. Oleh sebab itu meminum 2 gelas air setelah bangun tidur sangat dianjurkan.Untuk memenuhi asupan cairan tubuh, serta membuat lambung terisi dan terasa kenyang.
Konsumsi air putih di pagi hari akan membantu tubuh lekas bangun dan beraktivitas. Selain juga bermanfaat untuk membersihkan usus, membuat ginjal lebih sehat, mencerahkan dan menyegarkan kulit, serta mendorong residu metabolisme dan radikal bebas keluar dari tubuh.
3. Meredakan lapar dengan minum air putih
Ketika kita merasa lapar, bisa jadi karena dehidrasi atau kurang minum air putih sehingga asupan cairan di dalam tubuh tidak terpenuhi. Bukan karena perlu makan makanan. Alih-alih makan cemilan, cobalah penuhi dengan minum air putih sebelum jam makan.
Minumlah 2 hingga 3 gelas air putih maka akan membuat kamu kenyang sebelum jam makan.
4. Minum air putih minimal 4 liter per hari
Air putih dapat melarutkan lemak serta racun dalam tubuh, dan membuangnya melalui air seni serta keringat yang kita keluarkan.
Oleh karena itu, kalau kamu berniat untuk melakukan diet, maka minumlah air putih sekitar 4 liter perhari. Tetapi kalau aktivitas kamu tinggi, minumlah lebih dari itu.
5. Tips diet air putih dengan perbanyak minum air putih, kurangi minuman berkalori
Minuman berkalori memang terasa enak, baik itu minuman kemasan atau racikan langsung. Sayangnya minuman kemasan mengandung pemanis buatan, bahan pengawet, serta bahan-bahan lainnya yang tidak baik untuk tubuh.
Selain menyebabkan obesitas serta diabetes; kandungan karsinogen (pemanis buatan) dalam minuman kemasan bisa menyebabkan kanker jantung. Tak hanya kamu yang sedang diet, kurangi konsumsi minuman tinggi kalori sebaiknya dilakukan semua orang. Lebih baik perbanyak minum air putih.
6. Detoks tubuh dengan air putih
Seperti telah disinggung sebelumnya, air putih dapat melarutkan racun dan residu metabolisme tubuh. Dengan kata lain, air putih melakukan detoksifikasi pada tubuh dengan melarutkan zat-zat yang tidak diperlukan tubuh dan membuangnya melalui air seni serta keringat.
Cara terbaik untuk melakukan detoks tubuh dengan air putih adalah dengan merendam irisan buah-buahan dalam air putih selama beberapa jam. Barulah meminum air hasil rendamannya.
Lakukan selama seminggu saja, karena jika lebih bisa mengganggu nutrisi dalam tubuh, terutama protein dan serat.
7. Padukan minum air putih dengan berolahraga
Tips diet dengan air putih akan sukses bila kamu imbangi dengan olahraga. Minimal lakukanlah olahraga ringan selama 30 menit setiap hari. Dengan cara ini, proses pembakaran lemak yang ada di dalam tubuh akan semakin lancar. Sehingga tubuh ideal akan segera kamu miliki.
Jangan lupa untuk segera meminum air putih ketika kamu merasa haus saat berolahraga. Dengan minum air putih, ion-ion yang hilang akan diganti, mencegah kram otot dan melumasi sendi.
Baca Juga: Katakan Selamat Tinggal pada Jerawat Batu, Begini Cara Menghilangkannya
8. Tips diet air putih, imbangi dengan pola hidup sehat
Tentu kamu juga harus mengimbangi diet dengan air putih ini dengan pola hidup yang sehat. Hindari makanan siap saji dan makanan tidak sehat lainya. Lebih baik perbanyak konsumsi buah dan sayur. Jangan lupa, terapkan pola istirahat yang cukup dan jangan terlalu banyak ngemil.
Kunci keberhasilan diet dengan air putih terletak pada pola hidup yang sehat dan rajin berolahraga. Tetapi tetap, kalau sudah waktunya makan jangan diganti dengan air putih saja.
Konsultasikan kondisi kesehatan kamu dengan layanan Good Doctor. Dokter terpercaya kami akan menjawab setiap pertanyaan yang kamu ajukan.