Share This Article
Di Indonesia, kemiri dikenal sebagai salah satu bumbu dapur. Di luar itu, tanaman dengan nama lain aleurites moluccanus ini bisa diolah menjadi minyak yang bermanfaat untuk kesehatan. Penggunannya tidak terbatas pada orang dewasa, tapi juga bisa menggunakan minyak kemiri untuk bayi.
Berikut manfaat minyak kemiri untuk bayi
Biji kemiri atau yang juga dikenal dengan nama kukui adalah tumbuhan yang dianggap memiliki banyak manfaat. Di Hawaii, Amerika Serikat, penggunaan kemiri bermacam-macam, salah satunya dijadikan minyak.
Alasannya kemiri yang telah diubah menjadi minyak mengandung asam oleat, asam linoleat dan asam linolenat yang bermanfaat untuk kesehatan. Nah, berikut ini beberapa manfaat minyak kemiri untuk bayi yang perlu kamu ketahui.
Untuk melembabkan kulit bayi
Menggunakan minyak kemiri untuk bayi adalah hal umum di Hawaii. Karena di sana sudah sejak lama memercayai manfaat kemiri untuk bayi, khususnya untuk kesehatan kulit.
Di Hawaii, kemiri yang digunakan sudah dalam bentuk minyak, yang mengandung beberapa vitamin, termasuk vitamin A, C dan E. Ketiganya dapat membantu melembabkan kulit dan dipercaya bisa digunakan pada kulit yang sensitif, seperti kulit bayi.
Karena cuaca panas di Hawaii mudah menghilangkan kelembaban kulit, orang tua di sana memakaikan minyak kemiri untuk anak. Dengan harapan dapat menjaga kelembaban kulit bayi.
Menenangkan kulit yang menunjukkan gejala eksim
Manfaat minyak kemiri untuk bayi berikutnya adalah menenangkan kulit yang menunjukkan gejala eksim. Ini karena minyak kemiri mengandung asam lemak sehat seperti asam linoleat, bagian dari omega-3 yang dapat menenangkan kulit.
Pada orang dewasa, menggunakan minyak kemiri juga dipercaya dapat mengurangi peradangan. Meski masalah pada kulit tidak langsung hilang setelah penggunaan, namun minyak kemiri dipercaya dapat membantu menenangkan kulit serta menghaluskannya.
Namun, dilansir dari Nationaleczema, jika ingin menggunakan minyak alami untuk mengatasi eksim, kamu perlu memastikan pengolahannya juga alami. Yaitu diolah dengan cara diesktraksi dan tetap bertekanan dingin atau biasa disebut “virgin oil“.
Penggunaan minyak alami yang sudah diolah dengan penambahan bahan kimia, berisiko menghasilkan senyawa yang dapat mengiritasi kulit dan ditakutkan justru memperburuk kondisi eksim.
Minyak kemiri baik untuk rambut
Di Hawaii, selain digunakan untuk melembabkan kulit, manfaat kemiri untuk bayi lainnya yaitu untuk kesehatan rambut. Kemiri yang sudah diolah menjadi minyak digunakan untuk pengganti sampo bayi, karena dianggap baik untuk pertumbuhan rambut.
Tentunya ini tidak jauh berbeda dengan yang biasa dilakukan di Indonesia. Banyak orang tua yang menggunakan minyak kemiri sebagai herbal untuk menebalkan dan menyehatkan rambut anak, karena kandungan asam linoleat pada minyak kemiri.
Manfaat minyak kemiri ini bukan cuma untuk bayi, loh. Karena banyak orang dewasa yang juga menggunakannya. Karena minyak kemiri dipercaya dapat menyehatkan rambut, membuat rambut berkilau dan membantu pertumbuhan rambut.
Untuk mengatasi demam
Dilansir dari Healthbenefitstimes, di Malaysia kemiri digunakan untuk mengatasi demam pada bayi. Kemiri dicampur dengan bahan lain seperti daun cocor bebek (bryophyllum), dimasukan ke dalam air, dan airnya digunakan untuk memandikan anak yang terserang demam.
Meski sudah dipercaya sejak lama, sayangnya manfaat kemiri untuk bayi ini masih perlu dikembangkan dan dibuktikan melalui penelitian ilmiah.
Manfaat lain kemiri untuk kesehatan
Jika di atas adalah manfaat kemiri untuk bayi, berikut adalah manfaat kemiri lainnya yang bisa digunakan orang dewasa. Dalam pengobatan tradisional, berbagai bagian kemiri, baik itu daun, bunga, buah hingga getahnya, diyakini dapat mengatasi berbagai masalah kesehatan di antaranya:
- Mengatasi sakit kepala
- Mengobati maag
- Obat diare
- Mengatasi disentri
- Mengatasi gonore
- Mengobati sariawan atau infeksi mulut pada anak
- Digunakan sebagai pencahar ringan
- Mengobati sembelit
Manfaat kemiri di atas digunakan dalam pengobatan tradisional. Jika kamu ingin menggunakannya sebagai obat herbal, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter. Untuk mencegah kemungkinan interaksi dengan obat lain atau kemungkinan adanya reaksi alergi.
Pastikan untuk mengecek kesehatan Anda dan keluarga secara rutin melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Download di sini untuk berkonsultasi dengan mitra dokter kami.