Share This Article
Gejala diabetes tipe 1 bisa memburuk jika tidak segera ditangani bersama dokter, lho! Nah, perlu diketahui jika diabetes tipe satu merupakan penyakit kronis sehingga membutuhkan penanganan medis.
Pada penderita penyakit diabetes tipe 1, sel-sel di pankreas yang membuat insulin dihancurkan dan tubuh tidak mampu membuat hormon kembali.
Insulin merupakan hormon yang membantu sel tubuh menggunakan glukosa untuk energi sehingga penting segera melakukan pemeriksaan.
Baca juga: Bikin Takut Duduk-Susah Berdiri, Ini Obat untuk Mengatasi Radang Sendi Lutut
Apa saja gejala diabetes tipe 1 paling umum?
Pada diabetes tipe 1, tubuh tidak dapat memproses glukosa karena kurangnya hormon insulin. Glukosa dari makanan tidak bisa masuk ke dalam sel sehingga meninggalkan terlalu banyak yang bersirkulasi dalam darah.
Kadar gula darah yang tinggi dapat menyebabkan masalah jangka panjang dan pendek.
Dilansir dari Webmd, penyakit diabetes tipe 1 bisa juga dapat menyebabkan berbagai hal, seperti dehidrasi, penurunan berat badan, ketoasidosis diabetikum atau DKA, serta kerusakan pada tubuh.
Nah, untuk lebih jelasnya berikut beberapa gejala diabetes tipe 1 yang perlu diketahui.
1. Meningkatnya rasa lapar
Gejala diabetes tipe 1 yang paling umum dirasakan penderitanya adalah peningkatan rasa lapar. Hal ini dikarenakan, beberapa obat diabetes, seperti insulin secretagogues dan thiazolidinediones diketahui dapat meningkatkan rasa lapar dan nafsu makan.
Karena itu, jika kamu menilai obat-obatan menjadi penyebab seringnya muncul rasa lapar maka segera konsultasikan ini dengan dokter.
Biasanya, dokter akan memberikan pilihan perawatan lain dengan menggunakan obat alternatif yang tidak membuat tubuh cepat lapar.
2. Rasa haus yang ekstrem
Gejala penyakit diabetes 1 lainnya adalah rasa haus yang berlebihan dan ekstrem. Umumnya, penyebab rasa haus ini dikarenakan oleh gula darah tinggi atau hiperglikemia atau menjadi tanda penyakit diabetes.
Diabetes insipidus merupakan salah satu diabetes yang terjadi ketika tubuh tidak dapat mengatur cairan dengan benar. Hal inilah yang akan menyebabkan ketidakseimbangan air pada tubuh sehingga sering ingin buang air kecil dan meningkatkan haus berlebih.
3. Gejala diabetes tipe 1 sebabkan penglihatan kabur
Penglihatan kabur bisa disebabkan oleh berbagai faktor penyebab, termasuk penyakit diabetes. Nah, untuk penderita diabetes biasanya akan mengalami penglihatan kabur karena kadar gula darah berfluktuasi secara signifikan.
Karena itu, jika mengalami masalah penglihatan kabur maka segera lakukan pemeriksaan karena bisa menjadi gejala awal penyakit diabetes. Dokter akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penanganan tepat terhadap gejala penyakit.
4. Penurunan berat badan
Tak hanya ditandai dengan munculnya peningkatan rasa lapar, diabetes juga akan menyebabkan penurunan berat badan yang tidak bisa dijelaskan. Hal ini dikarenakan kombinasi kadar insulin rendah dan ketidakmampuan untuk menyerap gula dari darah.
5. Sering buang air kecil
Terlalu banyak gula dalam darah akan membebani ginjal yang berfungsi memprosesnya keluar dari tubuh. Jika ginjal tidak berfungsi dengan baik, maka akan banyak glukosa yang dihilangkan dari tubuh melalui urine.
Proses ini juga mengeluarkan cairan hidrasi yang berharga dari tubuh sehingga sering membuat penderita mengalami dehidrasi. Jika sudah semakin parah, lakukanlah pemeriksaan segera bersama dokter agar penyakit bisa ditangani dengan tepat.
Baca juga: Sebelum Terlambat, Kenali Penyebab-penyebab Nyeri Saat Buang Air Kecil
Bagaimana cara mengobati gejala diabetes tipe 1?
Penderita diabetes tipe 1 tidak bisa membuat insulin sendiri sehingga harus mengambil suntikan insulin setiap hari. Beberapa orang akan menggunakan pompa untuk menyuntikkan insulin melalui porta di kulit.
Selain itu, dokter juga akan memberikan metformin yang merupakan jenis obat diabetes oral. Beberapa orang dengan diabetes tipe 1 bisa mengembangkan resistensi insulin sehingga jika suntikan tidak bekerja maka perlu mengonsumsi obat oral.
Penanganan terhadap gejala diabetes tipe 1 lainnya adalah menggunakan vaksin TB. Dalam suatu penelitian disebutkan penderita diabetes tipe 1 yang mendapatkan 2 dosis vaksin TB menunjukkan kadar gula darahnya dapat stabil setidaknya 5 tahun, tetapi FDA belum menyetujuinya karna masih diteliti terlebih dahulu.
Orang dengan diabetes tipe 1 juga perlu melakukan diet sehat dan rutin berolahraga. Pola makan harus dijaga dengan baik untuk menjaga gula darah tetap stabil. Sementara itu, olahraga diperlukan karena dapat membantu menurunkan gula darah darah.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!
Lakukan upaya pencegahan diabetes dengan deteksi dini. Yuk, cek risiko prediabetes melalui GrabHealth atau selengkapnya di aplikasi Good Doctor.