Share This Article
Cara menggemukkan badan saat puasa kini semakin menjadi tren. Biasanya, alasan orang menaikkan berat badan adalah mereka yang tidak percaya diri karena memiliki tubuh terlalu kurus.
Namun, banyak orang justru menggunakan cara yang salah dalam menggemukkan badan selama puasa.
Salah satunya adalah mengonsumsi makanan tidak sehat, seperti makanan cepat saji hingga mengonsumsi makanan dengan kandungan gula tinggi.
Jika cara ini terus dilakukan secara berkelanjutan, kenaikan berat badan justru akan menimbulkan masalah kesehatan yang lebih serius.
Karena itu, untuk menghindari kesalahpahaman hingga menyebabkan obesitas maka cara menggemukkan badan aman harus diterapkan.
Baca juga: Sebelum Ramadan Tiba, Yuk Cari Tahu Tips Puasa Sehat untuk Anak!
Cara menggemukkan badan saat puasa paling tepat
Meski sebagian besar orang menjalankan diet untuk menurunkan berat badan, namun ada juga yang berusaha untuk menaikkan berat badan.
Menggemukkan berat badan dengan mudah bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan tinggi lemak, gula, serta garam.
Akan tetapi, cara ini cukup berbahaya karena bisa menimbulkan kelebihan berat badan atau obesitas. Karena itu, segera ganti metode dalam menggemukkan berat badan dengan cara yang lebih sehat.
Beberapa makanan yang bisa dikonsumsi sebagai salah satu cara mudah menggemukkan badan saat puasa, seperti:
1. Selai kacang
Kacang diketahui memiliki kandungan protein dan lemak yang menjadi pilihan ideal ketika ingin menaikkan berat badan secara sehat. Dalam satu sendok teh selai kacang memiliki sekitar 100 kalori.
Selain itu, selai juga memiliki kandungan vitamin, seperti magnesium, asam folat, vitamin B, serta vitamin E.
Jika kamu ingin mendapatkan berat badan yang diidamkan, maka segera ganti cara menggemukkan tubuh dengan lebih sehat. Selai kacang dengan berbagai nutrisi didalamnya ini bisa kamu konsumsi bersama sepotong roti ketika sarapan.
2. Susu lemak utuh
Susu lemak utuh menjadi salah satu solusi paling mudah untuk menambah berat badan secara alami. Tubuh akan mendapatkan sekitar 60 kalori setiap mengonsumsi satu gelas susu lemak utuh.
Susu yang kaya akan vitamin dan nutrisi ini juga merupakan sumber vitamin D serta vitamin A yang baik untuk tubuh.
Berat badan ideal memang idaman semua orang sehingga berbagai cara akan dilakukan.
Nah, untuk menghindari kegemukan akibat menggunakan metode yang salah saat menaikkan berat badan maka mulailah dengan mengkonsumsi susu agar nutrisi tubuh terpenuhi.
3. Telur
Telur juga termasuk makanan yang enak dikonsumsi untuk menambah berat badan dengan cara sehat. Kandungan protein, vitamin, serta mineral dalam telur dapat membantu tubuh mendapatkan energi dengan tepat.
Karena itu, mulailah konsumsi 2 butir telur setiap pagi untuk bisa segera mendapatkan berat badan yang diinginkan.
Cara yang paling direkomendasikan untuk mengonsumsi telur adalah dengan direbus.
Namun, kamu juga bisa memilih cara lain yakni dengan dibuat telur dadar. Untuk mendapatkan hasil maksimal, pastikan untuk rutin mengkonsumsi telur, ya!
4. Kacang-kacangan
Saat mencari makanan yang bisa membantu menggemukkan badan, maka kacang menjadi pilihan tepat. Kacang memiliki kandungan nutrisi yang baik serta menjadi sumber lemak sehat.
Serat dalam kacang juga akan membuat perut kamu menjadi kenyang dalam jangka waktu lebih lama.
Kacang bisa dijadikan sebagai camilan yang sehat dan berguna dalam menaikkan berat badan lebih cepat. Jika ingin mendapatkan hasil lebih optimal, pastikan untuk mengkonsumsi kacang dalam jumlah yang cukup.
5. Kentang
Makanan terakhir yang bisa kamu konsumsi selama masa penggemukkan badan adalah kentang. Kentang sendiri mengandung karbohidrat tinggi yang akan membantu kamu menambah berat badan lebih cepat.
Kentang juga tinggi akan protein, penuh serat, dan mengandung vitamin C yang baik untuk tubuh.
Jika ingin lebih sehat, kamu bisa mengonsumsi kentang dengan cara direbus.
Kentang yang dikonsumsi secara rutin dapat menjaga kulit agar nutrisi tercukupi. Karena itu, jangan lupa untuk mengkonsumsi kentang setiap hari, ya!
Baca juga: Yuk, Intip Tips Aman Berpuasa untuk Ibu Hamil
Hal yang harus dihindari ketika menggemukkan badan
Ketika memutuskan untuk menaikkan berat badan, ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Salah satunya adalah tidak mengkonsumsi makanan sembarangan karena berisiko tinggi menyebabkan masalah lain pada tubuh.
Usahakan juga menyeimbangkan program menggemukkan badan ini dengan latihan fisik atau berolahraga. Olahraga sangat bagus untuk kesehatan jantung, peredaran darah, serta menjaga massa otot.
Karena itu, jangan lupa untuk menggunakan cara sehat dalam menggemukkan badan agar terhindar dari masalah kesehatan lain.
Jika masih ragu, kamu bisa mengonsultasikan bersama dokter ahli untuk penanganan lebih lanjut.
Konsultasikan masalah kesehatan Anda dan keluarga melalui Good Doctor dalam layanan 24/7. Mitra dokter kami siap memberi solusi. Yuk, download aplikasi Good Doctor di sini!