Share This Article
Cara merawat payudara merupakan hal yang sangat mudah. Namun, sayangnya banyak wanita yang belum mengetahui hal tersebut. Menjaga kesehatan payudara sama pentingnya seperti menjaga kesehatan tubuh lho! Merawat payudara pun menjadi hal yang harus dilakukan wanita.
Nah, untuk mengetahui bagaimana cara merawat payudara yang benar, yuk simak penjelasan selengkapnya di sini.
Baca juga: 10 Kebiasaan yang Bisa Turunkan Risiko Kanker Payudara, Wajib Diterapkan!
Cara merawat payudara yang perlu kamu tahu
Tidak ada seorang wanita yang ingin menghadapi masalah kesehatan payudara. Menjaga kesehatan payudara dilakukan guna untuk mengurangi risiko terkena penyakit yang dapat menyerang payudara, misalnya saja kanker payudara.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah cara merawat payudara agar tetap sehat.
1. Menjaga berat badan sehat
Menjaga berat badan yang sehat dapat berkontribusi pada kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan, termasuk dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung dan juga berperan dalam kesehatan payudara
Hubungan antara obesitas dan kanker paudara sendiri masih belum bisa dipahami sepenuhnya. Meskipun demikian, produksi estrogen dalam jaringan lemak pada wanita setelah menopause merupakan faktor utama.
Pada wanita yang memiliki kelebihan berat badan, jaringan kanker payudara yang sensitif terpapar lebih banyak estrogen dibandingkan pada wanita dengan berat badan sehat. Nah, hal ini dapat merangsang pertumbuhan dan perkembangan kanker payudara.
2. Konsumsi makanan sehat
Cara merawat payudara selanjutnya yang dapat kamu lakukan adalah dengan mengonsumsi makanan yang sehat.
Mengonsumsi banyak buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, lemak sehat, serta daging tanpa lemak dapat membantu menjaga kesehatan payudaramu lho!
Hal itu karena semua makanan tersebut mengandung banyak vitamin, mineral, protein, asam lemak omega-3, antioksidan serta polifenol yang mana dapat mendukung kesehatanmu. Tak hanya itu, jangan lupa juga selalu penuhi asupan cairanmu ya.
Mengonsumsi makanan bergizi dapat membantu tubuh meningkatkan perlawanan terhadap berbagai jenis kanker, termasuk kanker payudara. Dan hal ini juga dapat memperlambat atau mencegah perkembangan penyakit.
3. Rajin berolahraga
Olahraga memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan tubuh, termasuk kesehatan payudara. Olahraga juga dapat membantu menjaga massa tulang dan berat badan yang sehat.
Centers for Disease Control and Prevention, merekomendasikan orang dewasa untuk melakukan aktivitas fisik dengan intensitas sedang setidaknya selama 2 jam 30 menit per minggu. Idealnya, olahraga harus dilakukan sepanjang minggu.
Berolahraga setiap hari selama 30 menit dalam waktu 4 atau 5 hari merupakan pilihan yang bagus.
4. Jangan merokok
Merokok dapat menyebabkan seorang wanita menghadapi beberapa masalah kesehatan, seperti maslaah kesuburan dan hormonal, masalah kepadatan tulang, serta masalah kesehatan jantung dan serviks.
Tak hanya itu, wanita yang merokok juga memiliki risiko komplikasi yang berhubungan dengan kesehatan payudara.
5. Hindari konsumsi alkohol
Selain merokok, sebaiknya hindarilah juga konsumsi alkohol. Alkohol sendiri dapat meningkatkan kadar estrogen dan hormon lain yang terkait dengan hormon reseptor positif kanker payudara.
Di sisi lain, alkohol juga dapat meningkatkan risiko kanker payudara dengan cara merusak DNA dalam sel.
Dilansir dari Breastcancer.org, wanita yang mengonsumsi tiga minuman beralkohol per minggu memiliki risiko terkena kanker payudara 15 persen lebih tinggi jika dibandingkan sengan wanita yang tidak mengonsumsi minuman beralkohol sama sekali.
Baca juga: Kenali 10 Cara Mencegah dan Menurunkan Risiko Kanker Payudara
6. Beristirahat yang cukup
Cara merawat payudara yang satu ini sangat mudah sekali untuk dilakukan. Namun, sayangnya kebanyakan wanita sulit untuk mendapatkan istirahat yang cukup akibat dari beberapa faktor, misalnya saja pekerjaan atau begadang.
Begadang sendiri dapat menyebabkan paparan cahaya yang lebih besar di malam hari, yang mana hal tersebut dapat menekan kadar melatonin (hormon yang berperan dalam aktivitas tidur). Hal ini tentu saja dapat menjadi masalah karena melatonin dapat membantu mengatur estrogen.
7. Konsumsi vitamin
Kekurangan nutrisi dapat berkontribusi dalam peningkatan risiko masalah kesehatan. Nutrisi sendiri sebenarnya dapat diperoleh dari makanan sehat. Sebagai tambahan, kamu juga dapat mengonsumsi suplemen untuk memenuhi asupan nutrisimu lho.
Beberapa suplemen yang baik untuk menjaga kesehatan payudara di antaranya adalah:
- Vitamin D3: Kadar vitamin D yang rendah dikaitkan dengan masalah kesehatan payudara. Mengonsumsi suplemen vitamin D dapat membantu menjaga kesehatan payudara. Tak hanya itu, vitamin D juga penting untuk kesehatan tulang dan imun
- Asam folat: Asam folat dapat membantu melawan kerusakan yang disebabkan oleh stres oksidatif
- Asam lemak omega-3: Asam lemak omega-3 dikaitkan dengan kesehatan payudara dan kesehatan yang lebih baik secara keseluruhan
- Curcumin: Antioksidan kuat dalam kunyit ini bermanfaat bagi tubuh dalam banyak hal
Nah itulah cara merawat payudara yang bisa kamu coba lakukan, mudah bukan? Menjaga kesehatan payudara itu sangat penting, oleh karenanya, yuk jaga kesehatan payudara mulai dari sekarang.
Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter terkait dengan masalah kesehatan kamu di aplikasi Good Doctor. Dokter terpercaya kami akan membantu dengan layanan 24/7.